Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Malaysia Masters 2023, 14 Wakil Merah Putih Berjuang Hari Ini

KOMPAS.com - Jadwal Malaysia Masters 2023 memasuki hari kedua pada Rabu (24/5/2023). Sebanyak 14 wakil Indonesia akan bertanding pada babak 32 besar hari ini.

Salah satu dari 14 wakil Merah Putih yang siap bermain pada Rabu ini adalah Chico Aura Dwi Wardoyo.

Chico Aura Dwi Wardoyo datang ke turnamen BWF World Tour Super 500 ini dengan status juara bertahan.

Tahun lalu, Chico menjadi juara Malaysia Masters setelah menaklukkan Ng Ka Long Angus (Hong Kong) di partai final.

Pada Malaysia Masters 2023, Chico akan memulai perjuangannya dengan menghadapi wakil Taiwan Lin Chun-Yi.

"Sebagai juara bertahan, saya tidak ingin terjegal di babak pertama," kata Chico dikutip dari media Malaysia, The Star.

"Saya ingin melewatinya, meski harus menghadapi pemain Taiwan yang tangguh," imbuh pemain berusia 24 tahun itu.

Sama dengan Chico, dua tunggal putra lainnya, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting juga akan melawan tunggal putra Thailand pada babak awal.

Jonatan Christie dipertemukan dengan Chi Yu Jen, sedangkan Anthony Ginting ditantang Wang Tzu Wei.

Sementara, tunggal putra Christian Adinata yang melangkah dari babak kualifikasi, akan menghadapi Kantaphon Wangcharoen (Thailand).

Dari sektor lain, pasangan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dihadapkan dengan Pharanyu Kaosamaang/Worrapol Thongsa-Nga.

Adapun Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan melawan pasangan yang melaju dari kualifikasi, Chiu Hsiang Chieh/Yang Ming-Tse (Taiwan).

Rangkaian pertandingan babak 32 besar hari ini akan digelar di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, mulai pukul 10.00 waktu setempat atau 09.00 WIB.

Jadwal bertanding para wakil Indonesia di Malaysia Masters 2023 selengkapnya bisa dilihat di bawah ini.

Jadwal Malaysia Masters 2023 untuk wakil Indonesia:

Rabu (24/5/2023)

Lapangan 1, mulai pukul 09.00 WIB

  • Match 5 (XD) - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia/5)
  • Match 7 (XD) - Chen Tan Jie/Toh Ee Wei (Malaysia) vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia)

Lapangan, mulai pukul 09.00 WIB

  • Match 1 (XD) - Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin (Taiwan) vs Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja (Indonesia)
  • Match 3 (MS) - Kantaphon Wangcharoen (Thailand) vs Christian Adinata (Indonesia)
  • Match 10 (WD) - Mayu Matsmumoto/Wakana Nagahara (Jepang/7) vs Meilysa Trias Puspitsari/Rachel Allessya Rose (Indonesia)
  • Match 12 (WS) - Line Hojmark Kjaersfeldt (Denmark) vs Putri Kusuma Wardani (Indonesia)

Lapangan 3, mulai pukul 09.00 WIB

  • Match 3 (XD) - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia/8) vs Mikkel Mikkelsen/Rikke Soby (Denmark)
  • Match 11 (MD) - Pharanyu Kaosamaang/Worrapol Thongsa-Nga (Thailand) vs Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia)
  • TBA (WS) - Pai Yu Po (Taiwan) vs Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia/7)

Lapangan 4, mulai pukul 09.00 WIB

  • Match 1 (XD) - Adam Hall/Julie Machperson (Skotlandia) vs Zacharian Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela (Indonesia)
  • Match 7 (MD) - Chiu Hsiang Chieh/Yang Ming-Tse (Taiwan) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia/3)
  • Match 8 (MS) - Jonatan Christie (Indonesia/3) vs Chi Yu Jen (Taiwan)
  • Match 11 (MS) - Lin Chun-Yi (Taiwan) vs Chico Aura Dwi Wardoyo (Indonesia)
  • TBA (MS) - Wang Tzu Wei (Taiwan) vs Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia/2)

https://www.kompas.com/badminton/read/2023/05/24/06000048/jadwal-malaysia-masters-2023-14-wakil-merah-putih-berjuang-hari-ini

Terkini Lainnya

Jadi Mineral Official Water Jakim 2024, Le Minerale Penuhi Kebutuhan Hidrasi dan Kecukupan Mineral Peserta

Jadi Mineral Official Water Jakim 2024, Le Minerale Penuhi Kebutuhan Hidrasi dan Kecukupan Mineral Peserta

Sports
Kroasia Vs Italia: Azzurri Belum Pamer Taring, Vatreni Bidik 3 Poin

Kroasia Vs Italia: Azzurri Belum Pamer Taring, Vatreni Bidik 3 Poin

Internasional
Indonesia Vs Filipina: Garuda Tajamkan Finishing, Waspada Lawan Bangkit

Indonesia Vs Filipina: Garuda Tajamkan Finishing, Waspada Lawan Bangkit

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Filipina di Piala AFF U16 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Filipina di Piala AFF U16 Hari Ini

Timnas Indonesia
Hasil Amerika Serikat Vs Bolivia 2-0, Rekor Pulisic Warnai Kemenangan AS

Hasil Amerika Serikat Vs Bolivia 2-0, Rekor Pulisic Warnai Kemenangan AS

Internasional
Saat Cafu Terang-terangan Dukung Messi dan Argentina Juara Piala Dunia...

Saat Cafu Terang-terangan Dukung Messi dan Argentina Juara Piala Dunia...

Internasional
Tabrakan dengan Kiper Skotlandia, Pemain Hongaria Operasi Patah Tulang

Tabrakan dengan Kiper Skotlandia, Pemain Hongaria Operasi Patah Tulang

Internasional
IBL 2024: Satria Muda Sukses Revans, Prawira Takluk di Kandang

IBL 2024: Satria Muda Sukses Revans, Prawira Takluk di Kandang

Sports
Kata Niclas Fuellkrug Usai Selamatkan Jerman dari Kekalahan

Kata Niclas Fuellkrug Usai Selamatkan Jerman dari Kekalahan

Internasional
Suporter di Piala Eropa: Hadapi Kenaikan Harga, Ada Juga yang Pulang Hari

Suporter di Piala Eropa: Hadapi Kenaikan Harga, Ada Juga yang Pulang Hari

Internasional
Harry Kane Tanggapi Lineker: Inggris Sudah Lama Sekali Tak Juara...

Harry Kane Tanggapi Lineker: Inggris Sudah Lama Sekali Tak Juara...

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024: Swiss Terbaru, 4 Tempat Terisi

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024: Swiss Terbaru, 4 Tempat Terisi

Internasional
Hasil dan Klasemen Akhir Grup A Euro 2024: Jerman Juara Grup, Swiss Lolos

Hasil dan Klasemen Akhir Grup A Euro 2024: Jerman Juara Grup, Swiss Lolos

Internasional
Respons UEFA Usai Insiden Penyusup Lapangan terhadap Ronaldo

Respons UEFA Usai Insiden Penyusup Lapangan terhadap Ronaldo

Internasional
Hasil Swiss Vs Jerman 1-1, Fuellkrug Jadi Penyelamat Die Mannschaft

Hasil Swiss Vs Jerman 1-1, Fuellkrug Jadi Penyelamat Die Mannschaft

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke