Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Sudirman 2023, Apriyani/Fadia Tak Pilih-pilih Lawan di Perempat Final

KOMPAS.com - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti tidak pilih-pilih lawan untuk Indonesia di perempat final Piala Sudirman 2023. Mereka siap menghadapi tim mana pun.

Tim bulu tangkis Indonesia dipastikan lolos ke perempat final Piala Sudirman 2023 sebagai runner-up Grup B.

Indonesia gagal menjadi juara setelah kalah 2-3 dari Thailand pada partai pamungkas Grup B Piala Sudirman.

Dengan status tim peringkat kedua, Indonesia bakal melawan tim peringkat pertama dari grup lain (A, C, atau D), di perempat final.

Sebaliknya, Thailand, yang menjuarai Grup B, akan dihadapkan dengan runner-up Grup A, C, atau D.

Kepastian siapa lawan Indonesia di perempat final segera diketahui dalam undian perempat final Piala Sudirman 2023.

Drawing perempat final Piala Sudirman 2023 akan dilangsungkan hari ini, Kamis (18/5/2023), tepatnya setelah semua laga fase grup rampung digelar.

Adapun rangkaian pertandingan perempat final Piala Sudirman 2023 akan dihelat besok, Jumat (19/5/2023).

Apriyani/Fadia tidak pilih-pilih lawan untuk Indonesia di babak delapan besar atau perempat final Piala Sudirman 2023.

Pasangan ganda putri ranking empat dunia itu siap menghadapi tim mana pun di babak berikutnya.

"Siapa pun lawan nanti di perempatfinal, kami siap hadapi. Kami sudah mempersiapkan diri dengan baik. Kami terus berusaha untuk bisa memberikan yang terbaik untuk Indonesia," kata Apriyani dalam rilis yang diterima Kompas.com.

"Kami yakin dengan kemampuan masing-masing individu di setiap sektor dan akan terus saling mendukung untuk kemenangan bagi tim," imbuhnya.

Apriyani/Fadia turun pada partai kelima dalam laga Indonesia vs Thailand di Lapangan 1 Suzhou Olympic Sports Centre, Suzhou, pada Kamis (18/5/2023) siang WIB.

Mereka berhadapan dengan Jongkolphan pasangan urutan sembilan dunia Kititharakul/Rawinda Prajongjai.

Apriyani/Fadia harus bertarung tiga gim selama 1 jam 12 menit dengan Jongkolphan/Rawinda sebelum menang 21-17, 19-21, 21-13.

Kemenangan Apriyani/Fadia memperkecil ketertinggalan Indonesia dari Thailand menjadi 2-3.

https://www.kompas.com/badminton/read/2023/05/18/18200088/piala-sudirman-2023-apriyani-fadia-tak-pilih-pilih-lawan-di-perempat

Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Liga Champions
Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Liga Champions
Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke