Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Lengkap Final Bulu Tangkis SEA Games 2023: Indonesia Raih 4 Medali Emas Perseorangan

KOMPAS.com – Kontingen Indonesia berhasil mendapatkan empat medali emas nomor perseorangan di SEA Games 2023 Kamboja dari cabang olahraga bulu tangkis.

Final bulu tangkis SEA Games 2023 sudah rampung bergulir di Morodok Techo Badminton Hall, Phnom Penh, Kamboja, pada Selasa (16/5/2023).

Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusharjanto membuka perjuangan Indonesia di final perseorangan bulu tangkis SEA Games 2023.

Rehan/Lisa tampil apik. Ganda campuran ranking 10 dunia itu berhasil membukukan emas seusai mengalahkan Roy King Yap/Cheng Su Yin (Malaysia) via skor 20-22, 21-8, 21-16.

Setelah itu, tersaji duel Merah-Putih yang mempertemukan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi melawan Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose di nomor ganda putri.

Ana/Tiwi membekuk Meilysa/Rachel melalui dua gim langsung dengan skor 21-17 dan 21-16.

Kemenangan atas Meilysa/Rachel membuat Ana/Tiwi sukses menyumbang medali emas untuk Indonesia di SEA Games 2023.

Chico Aura Dwi Wardoyo dan Christian Adinata juga menjalani duel sesama wakil Indonesia di nomor tunggal putra bulu tangkis SEA Games 2023.

Chico dan Christian Adinata bermain sengit. Keduanya bahkan harus melewati pertandingan sengit tiga gim di partai final bulu tangkis SEA Games 2023.

Hasilnya, Christian Adinata mendapatkan emas setelah menumbangkan Chico melalui tiga gim dengan skor 21-12, 18-21, 21-18.

Langkah Christian Adinata meraih medali emas SEA Games 2023 diikuti Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Pramudya/Yeremia naik podium tertinggi di SEA Games 2023 setelah memenangi laga atas wakil Thailand, Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul.

Sementara itu, Supanida Katethong menjadi peraih medali emas SEA Games 2023 di sektor tunggal putri usai menang atas sesama wakil Thailand, Lalinrat Chaiwan.

Dengan demikian, secara keseluruhan Indonesia menyabet lima medali emas bulu tangkis SEA Games 2023.

Selain empat emas dari nomor perseorangan yang berlangsung hari ini, Indonesia juga menyabet emas nomor beregu putra. Dalam partai final pekan lalu, Indonesia menaklukkan Malaysia.

Hasil lengkap Final bulu tangkis SEA Games 2023

  • XD - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) vs Roy King Yap/Chen Su Yin (Malaysia) 20-22, 21-8, 21-16.
  • WD – Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Indonesia) vs Rachel Allessya Rose (Indonesia) 21-17, 21-16.
  • WS – Lalinrat Chaiwan (Thailand) vs Supanida Katethong (Thailand) 12-21, 14-21.
  • MS – Chico Aura Dwi Wardoyo vs Christian Adinata (Indonesia) 12-21, 21-18, 18-21.
  • MD – Peeratchai Sukphun/Pakkapon Teeraratsakul (Thailand) vs Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Indonesia) 17-21, 19-21.

https://www.kompas.com/badminton/read/2023/05/16/17304968/hasil-lengkap-final-bulu-tangkis-sea-games-2023-indonesia-raih-4-medali

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke