Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Prestasi Syabda Perkasa Belawa: Iran Fajr International Challenge 2023 Persembahan Terakhir

KOMPAS.com - Gelar juara Iran Fajr International Challenge 2023 menjadi persembahan terakhir Syabda Perkasa Belawa untuk Indonesia. 

Pebulu tangkis tunggal putra, Syabda Perkasa Belawa, meninggal dunia pada Senin (20/3/2023) dini hari WIB setelah mengalami kecelakaan di jalan tol Pemalang, Jawa Tengah. 

Syabda Perkasa Belawa meninggal dunia setelah kendaraan yang dikemudikan sang ayah, Muanis Hadi Sutamto, menabrak kendaraan lain dari belakang. 

Kejadian nahas itu terjadi saat Syabda dalam perjalanan menuju Sragen, Jawa Tengah, untuk menghadiri acara pemakaman nenek dari sang ibunda yang meninggal dunia pada Minggu (19/3/2023) malam.  

Akibat kecelakaan itu, Syabda dan ibunda, Anik Sulistyowati (49) meninggal dunia. Sang ayah, dalam kondisi kritis. 

Sementara kakaknya, Diana Sakti Anistyawati, dan adiknya, Tahta Bathari Cahyaloka, mengalami luka-luka. 

Syabda, pemain kelahiran Jakarta, 25 Januari 2001, memberikan persembahan terakhir untuk Indonesia sebelum berpulang. 

Ia membawa pulang gelar juara turnamen Iran Fajr International Challenge pada 5 Februari 2023. 

Syabda menjadi juara tunggal putra setelah mengalahkan Justin Hoh (Malaysia) di partai final dengan skor 18-21, 21-12, 22-20. 

Keberhasilan Syabda menjuarai Iran Fajr International Challenge 2023 turut mengantarkan Indonesia menjadi juara umum. 

Selain Syabda Perkasa Belawa, Indonesia saat itu menjadi juara umum setelah Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum keluar sebagai juara ganda putri. 

Sebelum Iran Fajr International Challenge 2023, Syabda juga menjadi juara di Lithuania International Series dan Malaysia International Series 2022. 

Ia juga menjadi sorotan saat membela Indonesia di Piala Thomas 2022. Syabda dimainkan partai terakhir saat Indonesia melawan Korea Selatan di fase grup.

Saat itu, Syabda memasuki lapangan ketika Indonesia dan Korea Selatan bermain imbang 2-2. Ia kemudian berhasil memastikan kemenangan Indonesia dengan skor 3-2.

Berkat jasanya itu, Indonesia berhasil menjadi juara Grup A Piala Thomas 2022. Bahkan, aksi Syabda mendapat perhatian dari BWF. 

"Best of 2022. Ingat kemenangan impresif Syabda Perkasa Belawa untuk menyelamatkan Indonesia?" tulis BWF. 

Tepatnya, mendiang Syabda dan sang ibu akan dimakamkan di pemakaman umum Dukuh Karaban, Desa Sumber Rejo, Kecamatan Mondokan, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah.

Saat ini, jenazah keduanya sedang dalam perjalanan dari RS Islam Al Ikhlas, Pemalang, menuju Kabupaten Sragen.

https://www.kompas.com/badminton/read/2023/03/20/16200878/prestasi-syabda-perkasa-belawa-iran-fajr-international-challenge-2023

Terkini Lainnya

Liburan Marc Klok, ke Jepang hingga Belanda Tak Pikirkan Sepak Bola

Liburan Marc Klok, ke Jepang hingga Belanda Tak Pikirkan Sepak Bola

Liga Indonesia
Hasil Kolombia Vs Paraguay 2-1: James Rodriguez Bersinar, Cafeteros Berjaya

Hasil Kolombia Vs Paraguay 2-1: James Rodriguez Bersinar, Cafeteros Berjaya

Internasional
Italia ke 16 Besar Euro 2024, Zaccagni Kehabisan Kata-kata, Mantra Gol Del Piero

Italia ke 16 Besar Euro 2024, Zaccagni Kehabisan Kata-kata, Mantra Gol Del Piero

Internasional
Perancis Vs Polandia, Beban Lewandowski Tatap Penampilan Ke-200

Perancis Vs Polandia, Beban Lewandowski Tatap Penampilan Ke-200

Internasional
Modric Gagal Bawa Kroasia Menang Vs Italia: Sepak Bola Terkadang Kejam...

Modric Gagal Bawa Kroasia Menang Vs Italia: Sepak Bola Terkadang Kejam...

Internasional
Sorotan Spalletti Usai Italia Lolos Dramatis ke 16 Besar Euro 2024

Sorotan Spalletti Usai Italia Lolos Dramatis ke 16 Besar Euro 2024

Internasional
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Euro 2024 Perancis Vs Polandia

Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Euro 2024 Perancis Vs Polandia

Internasional
Momen Manis-Pahit Modric, Gagal Penalti, Pencetak Gol Tertua, Batal Menang...

Momen Manis-Pahit Modric, Gagal Penalti, Pencetak Gol Tertua, Batal Menang...

Internasional
Bertemu dengan Fans Timnas Jerman yang Viral dengan Saksofon

Bertemu dengan Fans Timnas Jerman yang Viral dengan Saksofon

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Italia Dampingi Spanyol

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Italia Dampingi Spanyol

Internasional
Hasil Euro dan Klasemen Akhir Grup B: Italia Dramatis Lolos, Spanyol Sempurna

Hasil Euro dan Klasemen Akhir Grup B: Italia Dramatis Lolos, Spanyol Sempurna

Internasional
Perancis Vs Polandia, Mbappe Siap Tempur, Hadapi Penglihatan dengan Masker

Perancis Vs Polandia, Mbappe Siap Tempur, Hadapi Penglihatan dengan Masker

Internasional
Hasil Kroasia Vs Italia 1-1, Zaccagni Selamatkan Azzurri

Hasil Kroasia Vs Italia 1-1, Zaccagni Selamatkan Azzurri

Internasional
Hasil Albania Vs Spanyol 0-1, Ferran Torres Bawa La Roja Sempurna ke 16 Besar

Hasil Albania Vs Spanyol 0-1, Ferran Torres Bawa La Roja Sempurna ke 16 Besar

Internasional
Link Live Streaming Brasil vs Kosta Rika, Mulai 08.00 WIB

Link Live Streaming Brasil vs Kosta Rika, Mulai 08.00 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke