Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kunci Gregoria Lolos Semifinal Australian Open 2022: Sabar dan Curi!

KOMPAS.com - Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung menembus semifinal Australian Open 2022 seusai memetik kemenangan pada perempat final atau 8 besar kontra wakil Jepang, Saena Kawakami.

Laga perempat final Australian Open 2022 antara Gregoria Mariska Tunjung dan Saena Kawakami berlangsung di Quay Centre, Sydney, Australia, pada Jumat (18/11/2022).

Gregoria Mariska Tunjung dipaksa berjuang keras sebelum dipastikan memenangi laga tersebut.

Dia berhasil bangkit setelah sempat kehilangan gim pertama dengan selisih skor yang cukup jauh.

Setelah berjuang selama 55 menit, Gregoria Mariska Tunjung sukses memenangi laga lewat rubber game dengan skor 14-21, 22-20, dan 21-16.

Gregoria Mariska Tunjung mengatakan bahwa kemenangan tersebut tak lepas dari pola yang ia terapkan saat melawan Saena Kawakami, terutama setelah memasuki gim ketiga.

Saat melawan Saena Kawakami, Gregoria menerapkan permainan sabar. Dia menunggu momentum yang tepat untuk melancarkan serangan dan mencuri poin.

Berdasarkan pernyataan Gregoria, pola tersebut cukup ampuh untuk menunggguli permainan Saena Kawakami.

Terlebih lagi, Saena Kawakami terlihat bermain dengan terburu-buru sehingga kerap melakukan kesalahan.

"Di gim ketiga, dengan karakter shuttlecock berat, saya coba mengikuti pola permainan lawan dahulu," kata Gregoria Mariska dalam rilis yang diterima KOMPAS.com, Jumat (18/11/2022) malam WIB.

"Saya bermain sabar. Baru ada kesempatan saya nyolong dengan pukulan yang mematikan," imbuhnya.

"Ternyata pola itu cukup berhasil. Lawan juga banyak mati sendiri. Mungkin lawan main buru-buru juga," ujar Gregoria.

Berkat kemenangan atas Saena Kawakami, Gregoria berhak melaju ke semifinal Australian Open 2022.

Gregoria bersyukur atas keberhasilannya menembus semifinal turnamen BWF World Tour Super 300 tersebut.

Namun, dia merasa belum puas dengan penampilannya dan berharap bisa tampil lebih baik dalam rangkaian semifinal yang dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (19/11/2022).

"Puji Tuhan bisa menang. Cuma meski menang, tadi terus terang saya masih kurang puas dengan penampilan," ucap Gregoria.

"Harusnya saya bisa lebih baik dari penampilan tadi," tutur jawara Kejuaraan Dunia Junior 2017 tersebut.

Selanjutnya, di semifinal, Gregoria akan melawan unggulan ketujuh asal China, Han Yue.

Han Yue lolos ke semifinal seusai mengalahkan wakil Jepang, Nozomu Okuhara, dengan skor 21-7 dan 21-10.

https://www.kompas.com/badminton/read/2022/11/18/21054188/kunci-gregoria-lolos-semifinal-australian-open-2022-sabar-dan-curi

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke