Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Denmark Open 2022, Gregoria Enggan Terbebani meski Berjuang Sendirian

KOMPAS.com - Gregoria Mariska Tunjung menjadi satu-satunya wakil Indonesia di nomor tunggal putri di Denmark Open 2022. Namun, ia enggan terbebani. 

Jadwal Denmark Open 2022 akan berlangsung di Odense, Denmark, pada 18-23 Oktober 2022. 

Semula, PBSI mendaftarkan dua tunggal putri di Denmark Open, yakni Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani. 

Namun, Putri Kusuma Wardani ditarik mundur dan kini bertanding di Malang Indonesia International Challenge yang sedang berlangsung sejak 11-16 Oktober 2022. 

Gregoria menyayangkan Putri batal bertanding di Denmark Open. Ia mengatakan bahwa absensi Putri di Denmark memang tak membuatnya terbebani.

Namun, Gregoria juga berharap tunggal putri Indonesia secepatnya bakal punya beberapa wakil saat bertanding di turnamen elite. 

"Sebetulnya ini bukan pertama kali, tahun lalu juga kayaknya saya sendirian," kata Gregoria saat ditemui Kompas.com dan media lain di Pelatnas PBSI Cipayung, Kamis(13/10/2022). 

"Sangat menyayangkan KW (julukan Putri Kusuma Wardani) cancel karena sudah didaftarkan. Tapi ditarik karena takut tidak bisa ke Malang," ucap Gregoria. 

"Tidak menjadi beban, cuma berharap bisa cepat ada temannya," tutur Gregoria. 

Adapun untuk Denmark Open 2022, Gregoria ditargetkan minimal menembus perempat final. 

Alih-alih menjadi beban, Gregoria ingin membuktikan diri dan membayar kepercayaan yang diberikan sang pelatih, Rionny Mainaky.  

"Kemarin Kak Rionny bilangnya perempat final karena lihat dari hasil Japan Open 2022. Kak Rionny menargetkan itu mungkin ada alasannya. Mungkin melihat bahwa latihannya sudah tinggi jadi yakin saya bisa," tutur Gregoria. 

"Saya ingin buktikan di babak pertama dulu. Tapi dengan target itu, setidaknya saya tahu pelatih percaya kemampuan saya sampai situ. Jadi, saya mau berusaha semaksimal mungkin di babak awal," ucapnya melanjutkan. 

Berdasarkan jadwal Denmark Open 2022, Gregoria Mariska Tunjung akan melawan unggulan kedelapan He Bing Jiao (China) pada babak pertama.

https://www.kompas.com/badminton/read/2022/10/14/15200078/denmark-open-2022-gregoria-enggan-terbebani-meski-berjuang-sendirian-

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke