Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Presiden 2022 Bulu Tangkis, Jaring Talenta Sekaligus Sambut HUT Ke-77 RI

KOMPAS.com - Ketua Umum PP PBSI Agung Firman Sampurna mengungkapkan bahwa Piala Presiden 2022 bulu tangkis juga digelar dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) ke-77 Republik Indonesia. 

Turnamen bulu tangkis Piala Presiden 2022 resmi bergulir di GOR Nanggala, Cijantung, Jakarta Timur, Senin (1/8/2022) siang WIB. 

Kejuaraan tersebut dibuka langsung oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali.

Selain Agung Firman dan Zainudin Amali, hadir juga Sekretaris Jenderal PP PBSI Moh. Fadil Imran, Ketua Harian PP PBSI Alex Tirta, Ketua NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari, Wakil Ketua 2 KONI Pusat Sudarmo, dan Presiden Direktur PT Adaro Energy Indonesia Garibaldi Thohir. 

Dalam sambutannya, Agung Firman mengungkapkan terima kasihnya kepada Presiden Joko Widodo yang mengizinkan PBSI untuk menyelenggarakan Piala Presiden 2022. 

"Bulu tangkis telah menjadi bagian penting dan budaya kita. Olahraga yang prestasinya membanggakan, tetapi dalam 71 tahun sejarah bulu tangkis Indonesia, kita belum pernah menyelenggarakan satu kejuaraan yang menjadi pengakuan eksistensi secara nasional," kata Agung dalam keterangan PBSI yang diterima Kompas.com. 

"Perkenankan kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Presiden Republik Indonesia, bapak Joko Widodo, yang telah mengizinkan dan memberikan dukungan kepada kami untuk dapat menyelenggarakan kejuaraan Piala Presiden 2022," ucap Agung Firman. 

Agung melanjutkan, Piala Presiden pertama di bulu tangkis ini tidak hanya bertujuan untuk melakukan pembinaan usia dini dan menjaring pemain-pemain berbakat.

Turnamen ini juga diselenggarakan untuk menyambut kemerdekaan Indonesia ke-77 yang jatuh pada 17 Agustus 2022. 

"Tujuan kami menggelar kejuaraan ini tidak hanya menjaring talenta-talenta terbaik dan melakukan pembinaan usia dini," kata Agung.

"Namun, juga sekaligus menyambut perayaan Hari Ulang Tahun ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia," tutur Agung Firman Sampurna. 

"Kami harapkan bulutangkis merupakan salah satu olahraga yang dapat menjadi alat pemersatu bangsa," ujar Agung.

Adapun Piala Presiden 2022 yang diikuti oleh 606 atlet dari 30 provinsi akan berlangsung hingga Sabtu (6/8/20220. 

Piala Presiden 2022 mempertandingkan 11 nomor yaitu tunggal putra-putri kelompok umur anak-anak (U13), tunggal dan ganda putra-putri kelompok pemula (U15), serta tunggal dan ganda putra-putri dan ganda campuran kelompok remaja (U17).  

Dalam kejuaraan ini, para pemin akan berlaga dengan membela provinsinya masing-masing. Daerah dengan jumlah raihan medali emas terbanyak berhak atas trofi bergilir Piala Presiden. 

https://www.kompas.com/badminton/read/2022/08/01/19073368/piala-presiden-2022-bulu-tangkis-jaring-talenta-sekaligus-sambut-hut-ke

Terkini Lainnya

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Liga Champions
Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Liga Champions
Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke