Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Malaysia Open 2022: Kekecewaan Juara Dunia Loh Kean Yew Usai Gugur Awal

KOMPAS.com – Juara dunia 2021 asal Singapura Loh Kean Yew mengaku kecewa seusai gugur di babak pertama atau 32 besar Malaysia Open 2022.

Loh Kean Yew harus menerima kanyataan pahit selepas disingkirkan wakil Hong Kong, Lee Cheuk Yiu, dalam 32 besar Malaysia Open 2022.

Adapun pertandingan Loh Kean Yew vs Lee Cheuk Yiu dalam jadwal Malaysia Open 2022 telah bergulir di Axiata Arena, Kuala Lumpur, pada Selasa (28/6/2022).

Ini menjadi pertemuan ketiga antara Loh Kean Yew dan Lee Cheuk Yiu di kompetisi resmi bulu tangkis.

Sebelumnya, Loh Kean Yew selalu menelan kekalahan dari Lee Cheuk Yiu. Laga itu terjadi di Singapore Open 2019 dan Singapore International Series 2018.

Kini, Loh Kean Yew mendapatkan kesempatan untuk memperbaiki rekor pertemuannya melawan Lee Cheuk Yiu di Malaysia Open 2022.

Namun, Loh Kean Yew justru kembali "digebuk" oleh Lee Cheuk Yiu di babak pertama Malaysia Open 2022.

Lee Cheuk Yiu memenangi pertandingan atas Loh Kean Yew melalui permainan straight game atau dua gim langsung dengan skor 21-19 dan 21-12.

Selepas pertandingan, Loh Kean Yew mengakui bahwa permainannya saat melawan Lee Cheuk Yiu tidak baik.

Di samping itu, Loh Kean Yew juga mengatakan bahwa Lee Cheuk Yiu merupakan lawan yang tangguh.

“Saya kecewa dengan permainan saya, saya seharusnya bisa melakukan permainan yang lebih baik lagi dalam hal taktik, pergerakan, dan kontrol,” ujar Loh Kean Yew dilansir dari New Straits Times.

“Cheuk Yiu selalu menjadi lawan yang tangguh, dan saya belum pernah mengalahkan dia (Cheuk Yiu) sebelumnya,” tambah Loh Kean Yew menjelaskan.

Oleh karena itu, Loh Kean Yew berharap dirinya bisa mengubah gaya bermainnya di kompetisi selanjutnya.

“Tapi, ini benar-benar permainan yang mengecewakan. Ada banyak kebiasaan buruk yang saya harap bisa diubah,” kata dia.

Adapun berikutnya Lee Cheuk Yiu bakal melakoni pertandingan berat melawan tunggal nomor satu dunia asal Denmark, Viktor Axelsen, dalam babak 16 besar Malaysia Open 2022.

https://www.kompas.com/badminton/read/2022/06/29/05300098/malaysia-open-2022--kekecewaan-juara-dunia-loh-kean-yew-usai-gugur-awal

Terkini Lainnya

PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

Sports
Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Badminton
Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

Liga Lain
Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Liga Spanyol
Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Liga Inggris
Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Liga Italia
Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Liga Inggris
Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Liga Inggris
Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Liga Inggris
Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke