Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil All England, Drama Pindah Lapangan Warnai Langkah Marcus/Kevin ke 16 Besar

KOMPAS.com - Pasangan ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melaju ke babak 16 besar All England 2022.

Marcus/Kevin lolos setelah mengalahkan Lucas Corvee/Ronan Labar, yang merupakan pemain dari daftar cadangan tim Perancis.

Mereka menang dua gim langsung atas Lucas/Ronan dalam laga berdurasi 48 menit di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Rabu (16/3/2022) malam WIB. Skornya 21-12, 21-18

Sebagai informasi, Marcus/Kevin sejatinya bertanding melawan Choi Sol-gyu/Seo Seung-jae (Korea Selatan) pada babak pertama 32 besar.

Namun, karena Choi/Soe mengundurkan diri, Marcus/Kevin dihadapkan dengan Lucas Corvee/Ronan Labar.

Pada babak 16 besar All England 2022, Marcus/Kevin akan menghadapi pasangan ganda putra Jepang Akira Koga/Taichi Sato.

Ulasan pertandingan

Marcus/Kevin memulai pertandingan dengan sangat baik. Mereka langsung meninggalkan Lucas/Ronan 6-0 pada awal gim pertama.

Sempat ada perlawanan dari Lucas/Ronan, tetapi Marcus/Kevin berhasil menutup interval gim pertama dengan keunggulan cukup telak 11-5.

Selepas jeda, Marcus/Kevin tak terbendung. Mereka meraih dua angka beruntun dan menjauhi Lucas/Ronan 13-5.

Menjelang akhir gim pertama, skor menunjukkan angka 18-10 untuk Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo. 

Ganda putra ranking satu dunia itu pun berhasil memenangi pertarungan gim pertama melawan Lucas/Ronan dengan skor 21-12.

Memasuki gim kedua, Marcus/Kevin mendapat perlawanan sengit dari lawan.

Saat skor menunjukkan angka 2-2, pertandingan terhenti sejenak karena ada masalah di lapangan.

Menurut Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri PBSI Bambang Roedyanto, atap arena pertandingan bocor akibat hujan deras.

Hal itu membuat pertandingan antara Marcus/Kevin dan Lucas/Ronan dipindah dari Lapangan 4 ke Lapangan 3.

Namun, pada interval gim kedua, Marcus/Kevin menyerah 7-11 dari Lucas/Ronan.

Selepas jeda, Marcus/Kevin masih bertarung ketat dengan Lucas/Ronan. Pada kedudukan 18-18, Marcus/Kevin meraih tiga angka beruntun yang memastikan mereka menang 21-18.

https://www.kompas.com/badminton/read/2022/03/16/23364228/hasil-all-england-drama-pindah-lapangan-warnai-langkah-marcus-kevin-ke

Terkini Lainnya

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke