Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Richard Mainaky Dampingi Praveen/Melati dan 2 Pasangan PB Djarum untuk Persiapan All England

Tiga pasangan yang dimaksud adalah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, dan Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami.

Dalam laman resmi PB Djarum, Rabu (16/2/2022), dikatakan bahwa Richard, yang saat ini menetap Manado, Sulawesi Utara, terbang ke Kudus, Jawa Tengah. Dia akan mendampingi Praveen Jordan dkk sekitar dua pekan.

Richard mengatakan bahwa proses pendampingan lebih kepada penguatan mental dan memberi motivasi. Dia berharap, dalam tur Eropa nanti, tiga pasangan itu bisa tampil maksimal.

Praveen/Melati akan ikut tiga turnamen di Eropa. Selain All England, mereka juga ambil bagian dalam Super 300 German Open (8-13 Maret) dan Super 300 Swiss Open (22-27 Maret).

"Apa yang saya lakukan kepada mereka lebih untuk memotivasi mereka sekaligus melihat apa yang masih kurang dalam persiapannya," ujar Richard, yang menjabat sebagai Technical Advisor PB Djarum.

"Karena ini turmanen pertama mereka setelah degradasi dari pelatnas. Walau tak terlihat dari luar, saya yakin di dalam hati kecil mereka ada rasa sedih, tidak percaya juga karena mungkin terdegradasi dalam peringkat yang masih bagus."

"Namun, kami menghargai keputusan PBSI, semua sudah mereka pertimbangkan. Saat ini saya ingin fokus memotivasi Praveen/Melati, Dejan/Gloria, Akbar/Gischa, bahwa mereka masih bisa. Harus yakin dan semangat. Sekarang semuanya ada di tangan mereka." 

Praveen/Melati menjalani latihan gabungan di Kudus. Hal ini dilakukan karena mereka kekurangan sparring partner bila berlatih di GOR Djarum, Jakarta.

Saat ini, Praveen/Melati menempati ranking kelima dunia. Di Kudus, mereka mendapat dukungan dari peraih medali emas ganda campuran Olimpiade Rio de Janeiro 2016, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.

https://www.kompas.com/badminton/read/2022/02/16/15540178/richard-mainaky-dampingi-praveen-melati-dan-2-pasangan-pb-djarum-untuk

Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke