Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bungkam Wakil Jepang, Marcus/Kevin Juara Indonesia Open 2021!

BALI, KOMPAS.com - Ganda putra nomor satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, sukses meraih gelar juara Indonesia Open 2021.

Marcus/Kevin naik podiun juara Indonesia Open 2021 setelah melibas wakil Jepang non-unggulan, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, Minggu (28/11/2021) sore WIB.

Bertanding di Bali International Convention Centre, Marcus/Kevin selaku unggulan pertama tampil sangat solid dan berhasil meraih kemenangan straight game dalam kurun waktu 38 menit.

Pada gim pertama, Marcus/Kevin langsung tampil agresif dan berhasil mengalahkan Hoki/Kobayashi dengan skor 21-14.

Berlanjut ke gim kedua, Marcus/Kevin tidak mengendurkan intensitas serangan mereka.

The Minions, julukan Marcus/Kevin, terus mendominasi hingga berhasil kembali mengalahkan Hoki/Kobayashi dengan skor 21-18.

Pada gim kedua, Marcus/Kevin tercatat tidak pernah lagi tertinggal sejak kedudukan imbang 7-7.

Hasil ini membuat Marcus/Kevin sukses menyelesaikan misi balas dendam mereka setelah kalah dari Hoki/Kobayashi pada final Indonesia Masters 2021 pekan lalu.

Kemenangan pada final Indonesia Open 2021 sekaligus mempertegas dominasi Marcus/Kevin atas Hoki/Kobayashi menjadi 11-1.

Tidak hanya itu, kemenangan atas Hoki/Kobayashi juga mengantar Marcus/Kevin meraih gelar juara ketiga Indonesia Open.

Tiga gelar itu didapatkan Marcus/Kevin secara beruntun mulai edisi 2018, 2019, dan 2021.

Sebagai informasi, Indonesia Open 2020 dibatalkan akibat pandemi virus corona.

Jalannya pertandingan Marcus/Kevin Vs Hoki/Kobayashi:

Pada awal gim pertama, Marcus/Kevin langsung bermain agresif dan berhasil unggul cepat 4-3.

Pengamatan yang salah dari Kevin Sanjaya kemudian membuat pasangan Jepang berbalik unggul 6-5.

Pertandinga menjadi semakin sengit ketika kedudukan kembali imbang 8-8.

Dalam perjalanan hingga kedudukan imbang 8-8, Marcus/Kevin dan Hoki/Kobayasahi sering terlibat reli panjang lebih dari 15 pukulan.

Smash keras lurus dari Kobayashi kemudian membuat pasangan Jepang unggul tipis 11-10 saat interval.

Hingga interval gim pertama, Marcus/Kevin dan Hoki/Kobayashi tidak pernah unggul lebih dari satu angka.

Berlanjut setelah jeda, Marcus/Kevin menjadi yang pertama mendapatkan keunggulan dua angka. Momen itu terjadi ketika Marcus/Kevin unggul 14-12.

The Minions mendapatkan poin ke-14 mereka setelah pengembalian Kobayashi melebar.

Marcus/Kevin kali ini sangat sering mengajak pasangan Jepang beradu pukulan drive. Strategi itu cukup berhasil karena pengembalian bola pasangan Jepang sering melebar.

Tidak hanya itu, Marcus/Kevin juga banyak mendapatkan kesempatan untuk melepaskan smash.

Marcus/Kevin kemudian berhasil mencetak empat angka beruntun untuk memperlebar keunggulan mereka menjadi 18-13.

Keunggulan itu terus dijaga Marcus/Kevin hingga mereka berhasil mengunci gim pertama dengan kemenangan 21-14.

Berlanjut ke gim kedua, Marcus/Kevin dan Hoki/Kobayashi langsung terlibat banyak reli panjang hingga kedudukan imbang 4-4.

Drop shot Marcus Gideon kemudian mengantar The Minions unggul 5-4. Marcus Gideon terlihat sangat on fire kali ini.

Marcus Gideon tercatat berhasil mencetak tiga angka dari smash keras hingga kedudukan imbang 6-6.

Di sisi lain, Kevin Gideon juga lebih agresif di depan net. Dominasi tersebut membuat Marcus/Kevin berhasil unggul 11-8 saat interval.

Setelah jeda, Hoki/Kobayashi yang tertinggal mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu.

Pasangan Jepang kemudian berhasil menyamakan kedudukan menjadi 12-12 setelah mencetak empat angka beruntun.

Marcus/Kevin terlihat sangat emosional ketika mereka berhasil meraih poin ke-14. The Minions langsung berteriak setelah melihat backhand Marcus Gideon masuk ke sisi kiri pertahanan pasangan Jepang.

Backhand dari Marcus Gideon itu membuat The Minions unggul 14-12.

Marcus Gideon lagi-lagi berhasil mencetak angka lewat backhand di depan net untuk memperlebar keunggulan The Minions menjadi 17-14.

Pertandingan semakin sengit ketika pasangan Jepang berhasil menyamakan kedudukan menjadi 17-17.

Marcus/Kevin dan Hoki/Kobayashi kemudian terlibat reli panjang 26 pukulan ketika memperebutkan poin ke-18.

Reli itu menjadi milik The Minions setelah Marcus Gideon berhasil melepaskan smash keras di depan net.

Marcus/Kevin pada akhirnya keluar sebagai pemenang setelah kembali berhasil mengalahkan Hoki/Kobayashi pada gim kedua dengan skor 21-18.

https://www.kompas.com/badminton/read/2021/11/28/16173088/bungkam-wakil-jepang-marcus-kevin-juara-indonesia-open-2021

Terkini Lainnya

Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Liga Spanyol
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Liga Indonesia
Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 'Bunuh Diri', Laga Tuntas Seri

Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 "Bunuh Diri", Laga Tuntas Seri

Liga Inggris
Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Liga Lain
Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Liga Inggris
Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Liga Italia
Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke