Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Hylo Open 2021: Kalahkan Wakil Thailand, Praveen/Melati ke Final

KOMPAS.COM - Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, berhasil lolos ke final Hylo Open 2021.

Hasil ini didapat setelah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menundukkan wakil Thailand, Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran, dengan skor  21-18, 21-19, pada laga semifinal Hylo Open 2021.

Laga semifinal Hylo Open 2021 antara Praveen/Melati melawan pasangan Thailand itu dihelat di Saarlandhalle, Saarbruecken, Jerman, Minggu (7/11/2021) dini hari WIB.

Pada laga final Hylo Open 2021, Praveen Jordan/Melati akan melawan wakil lain dari Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Ulasan pertandingan

Di awal gim pertama Praveen/Melati sempat menemui kesulitan menghadapi serangan yang dilancarkan oleh wakil Thailand, Jomkoh/Supissara.

Pasangan ganda campuran Indonesia itu sempat tertinggal tiga poin.

Praveen/Melati berhasil bangkit dan membalikkan keadaan melalui smes dan penempatan bola yang akurat hingga mencapai kedudukan 8-7.

Namun, momentum tersebut tidak mampu dipertahankan Praveen/Melati.

Jomkoh/Supissara pun semakin nyaman menyerang sehingga berbalik unggul 11-9 saat interval gim pertama.

Backhand dari Praveen menyempurnakan kembalinya keunggulan 12-11 untuk pasangan Indonesia selepas interval gim pertama.

Praveen/Melati sempat unggul dua poin dengan smes keras dan penempaatan bola yang menyulitkan pasangan Thailand.

Berkat hal tersebut, Praveen/Melati berhasil merebut gim pertama dengan skor 21-18.

Di gim kedua, Praveen/Melati diberi tekanan oleh Jomkoh/Supissara sehingga sempat tertinggal empat poin.

Namun, Praveen/Melati mampu untuk berbalik unggul 6-5, dengan permainan menyerang yang mereka tampilkan.

Variasi pukulan dan serangan terus ditampilkan Praveen/Melati untuk terus mendulang angka.

Usaha tersebut tak sia-sia. Mereka akhirnya mampu menutup interval gim kedua dengan kedudukan 11-10.

Selepas jeda, Praveen/Melati dan Jomkoh/Supissara kerap bergantian meraih poin.

Pukulan mereka bergantian masuk ke area pertahanan masing-masing.

Namun, Praveen/Melati tampak mendominasi permainan di gim kedua hingga akhirnya menang dengan skor 21-19 dan merebut tiket ke final Hylo Open 2021.

Dengan lolosnya Praven/Melati, Indonesia memiliki tiga wakil di final Hylo Open 2021. 

Kedua wakil lain Indonesia akan saling melawan untuk memperebutkan gelar juara Hylo Open 2021, yakni pasangan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

https://www.kompas.com/badminton/read/2021/11/07/03000318/hasil-hylo-open-2021-kalahkan-wakil-thailand-praveen-melati-ke-final

Terkini Lainnya

Indonesia Open 2024: Fisik Membaik, Kaki Tak Jadi Problem Gregoria

Indonesia Open 2024: Fisik Membaik, Kaki Tak Jadi Problem Gregoria

Badminton
Ambisi Filipina Saat Lawan Indonesia

Ambisi Filipina Saat Lawan Indonesia

Liga Indonesia
Gregoria Kandas di Perempat Final Indonesia Open 2024: Tak Puas, Mengaku Tertekan

Gregoria Kandas di Perempat Final Indonesia Open 2024: Tak Puas, Mengaku Tertekan

Badminton
Opini Demetrio Albertini Soal Pengejaran Milan ke Joshua Zirkzee

Opini Demetrio Albertini Soal Pengejaran Milan ke Joshua Zirkzee

Liga Italia
Persiapan Liga 1, Malut United Hadirkan Amunisi Baru

Persiapan Liga 1, Malut United Hadirkan Amunisi Baru

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024, Langkah Jorji Terhenti di Perempat Final

Hasil Indonesia Open 2024, Langkah Jorji Terhenti di Perempat Final

Badminton
Indonesia Kalah dari Panama, Indra Sjafri Nilai Turnamen untuk Integrasi Pemain

Indonesia Kalah dari Panama, Indra Sjafri Nilai Turnamen untuk Integrasi Pemain

Timnas Indonesia
Shayne Pattynama: Timnas Indonesia Tampil Bagus, tapi Sayang...

Shayne Pattynama: Timnas Indonesia Tampil Bagus, tapi Sayang...

Timnas Indonesia
3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Irak, Masih Gagal Pecahkan Rekor Buruk

3 Fakta Usai Timnas Indonesia Takluk dari Irak, Masih Gagal Pecahkan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Dejan/Gloria Terhenti di 8 Besar Indonesia Open 2024, Pertahanan Lawan Menyulitkan

Dejan/Gloria Terhenti di 8 Besar Indonesia Open 2024, Pertahanan Lawan Menyulitkan

Badminton
Luke Shaw Dipanggil ke Skuad Euro 2024, Ini Penjelasan Southgate

Luke Shaw Dipanggil ke Skuad Euro 2024, Ini Penjelasan Southgate

Internasional
Vietnam Akhiri Dahaga 8 Bulan, Diganjar Bonus Besar, Kans Lewati Garuda

Vietnam Akhiri Dahaga 8 Bulan, Diganjar Bonus Besar, Kans Lewati Garuda

Internasional
Indonesia Ice Skating Open 2024 Figure Skating Resmi Dibuka, Bukti Eksistensi Atlet Olahraga Musim Dingin di Indonesia

Indonesia Ice Skating Open 2024 Figure Skating Resmi Dibuka, Bukti Eksistensi Atlet Olahraga Musim Dingin di Indonesia

Sports
Juan Esnaider Tiba, PSBS Biak Siap Gelar Pemusatan Latihan

Juan Esnaider Tiba, PSBS Biak Siap Gelar Pemusatan Latihan

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Perjuangan Dejan/Gloria Terhenti di 8 Besar

Hasil Indonesia Open 2024: Perjuangan Dejan/Gloria Terhenti di 8 Besar

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke