Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Piala Thomas - Ginting Fantastis, Indonesia Unggul 1-0 atas Taiwan

KOMPAS.com - Anthony Sinisuka Ginting membuka keunggulan Indonesia atas Taiwan pada laga ketiga atau terakhir Grup A Piala Thomas 2020.

Pertemuan Indonesia dan Taiwan berlangsung di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, pada Rabu (13/10/2021) siang WIB.

Tampil sebagai wakil Indonesia pertama, Anthony Sinisuka Ginting sukses menumbangkan tunggal putra Taiwan yang kini menempati ranking empat dunia, Chou Tien Chen.

Ginting, peringkat 5 dunia, tampil sangat fantastis dan berhasil melibas Chou Tien Chen dalam pertarungan sengit selama 50 menit.

Pada gim pertama, Ginting sempat tertinggal 16-20 dari Chou Tien Chen.

Ginting yang tidak menyerah kemudian berhasil bangkit dengan mencetak enam angka beruntun untuk mengunci gim pertama dengan kemenangan 22-20.

Pada gim kedua, Ginting tampil sangat solid dan tidak lagi banyak melakukan kesalahan sendiri.

Hasilnya, Ginting sukses mengakhiri perlawanan Chou Tien Chen dengan kemenangan 21-16 pada gim kedua.

Hasil ini menjadi keberhasilan ketujuh Anthony Ginting mengalahkan Chou Tien Chen dari total 13 pertemuan.

Kemenangan Ginting sekaligus membuat Indonesia untuk sementara unggul 1-0 atas Taiwan.

Selanjutnya, perjuangan tim Indonesia akan dilanjutkan oleh Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Fajar/Rian akan berhadapan dengan ganda putra terbaik Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin.

Secara rekor pertemuan, Fajar/Rian unggul atas Lee/Wang. Fajri, panggilan akrab duo Fajar/Rian, tercatat selalu berhasil mengalahkan Lee/Wang pada tiga pertemuan sebelumnya.

Namun, Fajar/Rian tetap harus waspada. Sebab, tren performa Lee/Wang sejak awal 2021 terus meningkat.

Lee/Wang mengawali 2021 dengan mencetak hat-trick alias meraih tiga gelar juara, yakni Thailand Open 1, Thailand Open II, dan BWF World Tour Finals 2020.

Puncaknya, Lee/Wang yang kini berstatus ganda putra nomor tiga dunia sukses meraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020.

Jalannya pertandingan Anthony Sinisuka Ginting Vs Chou Tien Chen:

Pada awal gim pertama, Ginting langsung unggul cepat 4-1. Ginting dan Chou Tien Chen kemudian terlibat reli panjang lebih dari 15 pukulan.

Reli tersebut menjadi milik Chou Tien Chen setelah pengembalian Ginting melebar.

Satu drop shot cantik yang dilepaskan Chou Tien Chen ke sisi kiri depan area permainan Ginting membuat kedudukan kembali imbang 4-4.

Setelah kedudukan imbang, Ginting kembali meningkatkan intensitas serangan. Ginting kemudian berhasil mencetak dua angka beruntun berkat smes keras yang mengarah ke sisi kanan Chou Tien Chen.

Dua angka itu membuat Ginting kembali unggul pada kedudukan 7-5. Kedua pemain lagi-lagi terlibat reli panjang. Kali ini Ginting dan Chou Tien Chen beberapa kali beradu pukulan di depan net.

Kecerdikan Ginting sempat membuat Chou Tien Chen mati kutu dua kali di depan net dan menghasilkan angka.

Ginting kemudian berhasil menjaga keunggulan hingga kedudukan 11-7 saat interval.

Setelah jeda, Chou Tien Chen sukses mencetak empat angka beruntun untuk menyamakan kedudukan menjadi 11-11.

Chou Tien Chen mendapatkan dua poin terakhir setelah pukulan Ginting melebar jauh di belakang.

Satu smes keras ke arah tubuh Ginting membuat Chou Tien Chen berhasil berbalik unggul 12-11.

Keran poin Chou Tien Chen yang mengucur deras setelah jeda (7 angka beruntun) akhirnya terhenti ketika Ginting mencetak poin ke-12.

Namun, Ginting kali ini terlihat kesulitan menembus pertahanan Chou Tien Chen. Ginting sudah mencoba beberapa variasi serangan mulai dari smes keras, drop shot, hingga pukulan net tipis.

Ginting saat itu banyak kehilangan poin karena melakukan kesalahan sendiri. Chou Tien Chen yang terus menekan kemudian berhasil menapak gim point terlebih dahulu pada kedudukan 20-16.

Meski tertinggal empat angka, Ginting tidak menyerah. Ginting berhasil bangkit dan mencetak empat angka beruntung untuk menyamakan kedudukan menjadi 20-20.

Ginting kemudian berhasil berbalik unggul setelah memenangi reli panjang dengan smes keras.

Kesempatan itu tidak disia-siakan ginting untuk mengunci gim pertama dengan kemenangan 22-20.

Berlanjut ke gim kedua, Chou Tien Chen dan Ginting saling kejar angka hingga kedudukan imbang 3-3.

Satu smes keras kemudian mengantar Ginting berhasil unggul 7-6. Meski Chou Tien Chen terus memberi perlawanan, Ginting berhasil menjaga keunggulan tersebut hingga 11-8 saat interval.

Berlanjut setelah jeda, Ginting masih memegang kendali permainan. Ginting beberapa kali sukses memaksa Chou Tien Chen melakukan pengembalian tanggung hingga keunggulan 16-11.

Keunggulan itu terus dijaga Ginting hingga akhirnya gim kedua berakhir dengan skor 21-16.

https://www.kompas.com/badminton/read/2021/10/13/14333948/hasil-piala-thomas-ginting-fantastis-indonesia-unggul-1-0-atas-taiwan

Terkini Lainnya

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke