Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Link Live Streaming Piala Thomas, Indonesia Vs Taiwan Pukul 13.30 WIB

KOMPAS.com - Sesaat lagi, tim putra Indonesia bakal menghadapi Taiwan pada laga ketiga alias terakhir Grup A Piala Thomas 2020.

Duel Indonesia vs Taiwan itu dijadwalkan berlangsung di Lapangan 1 Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Rabu (13/10/2021) pukul 13.30 WIB.

Indonesia cukup percaya diri menghadapi pertandingan ini. Mereka memiliki bekal dua kemenangan pada dua laga sebelumnya.

Tim Merah Putih menang sempurna, 5-0, atas Aljazair pada laga perdana, kemudian mengalahkan Thailand 3-2 di pertandingan berikutnya.

Dua hasil positif itu menempatkan Indonesia di puncak klasemen Grup A Thomas Cup dengan total poin dua.

Meski sudah mengantongi dua kemenangan, Indonesia belum bisa memastikan tempat mereka di perempat final Piala Thomas 2020.

Sebab, masih ada Thailand dan Taiwan yang juga berpeluang lolos ke babak delapan besar Piala Thomas.

Thailand dan Taiwan sama-sama mengemas satu poin, hasil dari satu kemenangan dari dua pertandingan perdana.

Secara berurutan, dua tim itu menduduki peringkat kedua dan ketiga. Peringkat Thailand lebih tinggi karena unggul head to head atas Taiwan.

Melihat peta persaingan di Grup A, bisa dibilang Indonesia bakal menghadapi laga penentuan melawan Taiwan.

Untuk bisa lolos otomatis, Indonesia cuma perlu menang melawan Thailand dengan skor berapa pun supaya tidak bergantung laga lainnya di Grup A (Thailand vs Aljazair).

Namun, Indonesia mesti bekerja keras karena Taiwan bukan tim sembarangan. Mereka dihuni oleh pemain-pemain papan atas, salah satunya adalah ganda putra Lee Yang/Wang Chi-Lin.

Lee Yang/Wang Chi-Lin sedang dalam bentuk terbaik. Mereka telah memenangi empat gelar individu sepanjang 2021. Paling bergengsi tentu medali emas Olimpiade Tokyo 2020.

Dalam perjalanannya meraih emas Olimpiade, Lee/Wang juga mengalahkan dua ganda putra terbaik Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Namun, pada laga kali ini, Lee/Wang tidak akan menghadapi Marcus/Kevin atau Ahsan/Hendra.

Dalam line up laga Indonesia vs Taiwan di Piala Thomas, ganda putra ranking tiga dunia itu akan menghadapi Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Lee/Wang agaknya perlu "takut" karena Fajar/Rian adalah lawan yang membuat mereka tak berkutik.

Hal itu karena dari total tiga pertemuan, Fajar/Rian selalu bisa mengalahkan Lee/Wang.

Rekor sempurna Fajar/Rian ats Lee/Wang tentu menjadi modal positif bagi Indonesia untuk mendulang poin.

Link live streaming Piala Thomas 2020: Indonesia vs Taiwan

Duel Indonesia vs Taiwan akan disiarkan langsung oleh stasiun televisi nasional TVRI pukul 13.30 WIB.

Selain itu, laga Indonesia vs Taiwan juga bisa disaksikan melalui tayangan live streaming.

Klik tautan berikut untuk mendapatkan link live streaming Indonesia vs Taiwan di Piala Thomas 2020 >>> klik di sini

https://www.kompas.com/badminton/read/2021/10/13/12300058/link-live-streaming-piala-thomas-indonesia-vs-taiwan-pukul-13.30-wib

Terkini Lainnya

National Training Center PSSI 90 Persen Jadi, Presiden FIFA Senang

National Training Center PSSI 90 Persen Jadi, Presiden FIFA Senang

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Berjuang Tiga Gim Ketat, Rinov/Pitha Kalah

Hasil Indonesia Open 2024: Berjuang Tiga Gim Ketat, Rinov/Pitha Kalah

Badminton
Indonesia Vs Irak: STY Siap Hasil Terbaik, Hadirkan Latihan Khusus

Indonesia Vs Irak: STY Siap Hasil Terbaik, Hadirkan Latihan Khusus

Timnas Indonesia
Henhen Herdiana dan Panggilan Baru Usai Bawa Persib Juara

Henhen Herdiana dan Panggilan Baru Usai Bawa Persib Juara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Usai Dilarikan ke Rumah Sakit

Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Usai Dilarikan ke Rumah Sakit

Timnas Indonesia
Konvoi Persib Juara Tahun 1937, Ketika Belanda Ikut Berpesta

Konvoi Persib Juara Tahun 1937, Ketika Belanda Ikut Berpesta

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak: STY Sang Bos, Garuda Siap Turuti Perintah

Timnas Indonesia Vs Irak: STY Sang Bos, Garuda Siap Turuti Perintah

Timnas Indonesia
Erick Thohir Pastikan Rumput SUGBK Siap Jelang Laga Timnas Indonesia

Erick Thohir Pastikan Rumput SUGBK Siap Jelang Laga Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: STY Sebut Verdonk Absen, Kans Jay Idzes Main

Indonesia Vs Irak: STY Sebut Verdonk Absen, Kans Jay Idzes Main

Timnas Indonesia
Persiapkan Euro 2024, Italia Masih Perlu Waktu

Persiapkan Euro 2024, Italia Masih Perlu Waktu

Liga Lain
Shin Tae-yong Bicara Laga Berbeda Lawan Irak di SUGBK

Shin Tae-yong Bicara Laga Berbeda Lawan Irak di SUGBK

Timnas Indonesia
Insiden Serius di Sepak Bola Indonesia Terus Bermunculan, Sosialisasi Aturan Lemah

Insiden Serius di Sepak Bola Indonesia Terus Bermunculan, Sosialisasi Aturan Lemah

Liga Indonesia
Semua Proses Beres, Calvin Verdonk Bisa Main Lawan Filipina

Semua Proses Beres, Calvin Verdonk Bisa Main Lawan Filipina

Timnas Indonesia
Jay Idzes Akan Datang ke Indonesia, Bergantung Keputusan Shin Tae-yong

Jay Idzes Akan Datang ke Indonesia, Bergantung Keputusan Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kata Irwansyah Usai Ginting Gugur Awal di Indonesia Open, Kans ke Australia Open

Kata Irwansyah Usai Ginting Gugur Awal di Indonesia Open, Kans ke Australia Open

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke