Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Uber 2020, Kata Greysia/Apriyani Usai Bekuk Ganda Putri Jerman

Greysia Polii/Apriyani Rahayu turun di partai kedua ketika Indonesia melawan Jerman pada laga perdana Grup A Piala Uber 2020.

Ganda putri nomor 1 dunia itu bertanding dengan Stine Kuspert/Emma Moszczynski di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Sabtu (9/10/2021) siang WIB.

Hasilnya, Greysia/Apriyani meraih kemenangan dua gim langsung 21-16 dan 21-17 dalam tempo 43 menit.

Kemenangan Greysia/Apriyani tidak diraih dengan mudah. Mereka harus melewati laga ketat karena Stine/Emma mampu memberikan perlawanan sengit.

Pada gim pertama, kedua pasangan bahkan bergantian meraih satu poin dari 1-1 hingga 8-8.

Namun, Greysia/Apriyani akhirnya bisa menjauh 10-8 dan kemudian mencapai unggul 11-9 saat interval.

Selepas interval, peraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020 itu kembali mendapatkan perlawanan sengit hingga sempat diimbangi 16-16.

Mereka akhirnya bisa menghentikan Stine/Emma setelahnya dan menang 21-16 pada gim pertama.

Greysia/Apriyani menilai bahwa memang lawan tampil begitu baik. Mereka pun harus mencari pola permainan terbaik guna mengunci kemenangan pada gim pertama.

"Seperti pemain Eropa lainnya, tadi lawan juga bermain berani dan bisa menikmati pertandingan," kata Apriyani seusai laga dikutip dari ANTARA.

"Kami pun mencari-cari pola terbaik. Akhirnya gim pertama memang bisa lancar-lancar saja. Pola permainan kami akhirnya bisa ketemu dan bisa menang."

Pada gim kedua, Greysia/Apriyani sebetulnya mampu mempertahankan pola permainan dan terus unggul.

Namun, unjung tombak Indonesia di sekor ganda putri ini banyak melakukan kesalahan ketika unggul 11-6.

Beruntung, setelahnya mereka bisa kembali mengambil kendali hingga akhirnya memenangkan laga.

"Setelah kehilangan banyak poin itu, kami mencoba-coba pola, tapi malah keterusan membuat kesalahan," tambah Apriyani.

"Akhirnya bisa dapat dan mencoba lagi satu demi satu poin. Coba membalikkan keadaan. Akhirnya bisa menang."

Kemenangan Greysia/Apriyani ini membuat Indonesia unggul 2-0 atas Jerman.

Sebelumnya, Gregoria Mariska Tunjung yang diturunkan di partai pertama menang atas tunggal putri Jerman, Yvonne Li.

Gregoria meraih kemenangan 21-10 dan 21-14 dalam tempo permainan 28 menit.

Putri Kusuma Wardani kemudian mengantarkan Indonesia unggul 3-0 atas Jerman dan memastikan kemenangan tim Merah Putih pada laga perdana fase Grup A Piala Uber.

Pemain berusia 19 tahun itu melawan Ann-Kathrin Spoeri dan berhasil meraih kemenangan straight game 21-11 dan 21-17.

Meski demikian, pertandingan keempat dan kelima tetap dilanjutkan pada fase grup.

Adapun Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto turun di partai keempat dan mengalahkan Ann-Kathrin Spoeri 21-9 dan 21-8.

Sayang, tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo yang diturunkan pada partai terakhir tak berhasil meraih kemenangan.

Ester kalah dari Thuc Phuong Nguyen setelah berjuang tiga gim 18-21, 21-17, dan 14-21. Hasil ini membuat tim Uber Indonesia menang 4-1 atas Jerman.

https://www.kompas.com/badminton/read/2021/10/09/19183858/piala-uber-2020-kata-greysia-apriyani-usai-bekuk-ganda-putri-jerman

Terkini Lainnya

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke