Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Badminton Olimpiade Tokyo, Greysia/Apriyani Tak Pikirkan Lawan di Perempat Final

KOMPAS.com - Pasangan ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu tak mau pikirkan lawan di perempat final badminton Olimpiade Tokyo 2020.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu baru saja menyelesaikan laga kedua mereka di penyisihan Grup A melawan Chloe Birch/Lauren Smith.

Pertandingan tersebut digelar di Musashino Forest Sport Plaza, Senin (26/7/2021) sore WIB dan berhasil dimenangi Greysia/Apriyani.

Mereka menang dua gim langsung atas Chloe/Lauren dengan skor cukup telah 21-11, 21-13, dalam tempi 42 menit.

Kemenangan ini semakin menegaskan keunggulan Greysia/Apriyani atas Chloe/Lauren. Mereka saat ini unggul 5-0 dalam rekor pertemuan atas ganda putri Inggris itu.

Selain itu, hasil laga vs Chloe/Lauren juga memastikan Greysia/Apriyani lolos ke perempat final bulu tangkis Olimpiade Tokyo.

Mereka sudah mengantongi dua kemenangan, termasuk lawan Chloe/Lauren. Pada laga pertama, Greysia/Apriyani membungkam Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean (Malaysia).

Greysia/Apriyani masih memiliki satu laga sisa di Grup A, yakni melawan pasangan ganda putri tuan rumah Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.

Pertandingan itu tidak memengaruhi nasib kedua pasangan, hanya saja menentukan status mereka di klasemen Grup A(juara dan runner-up).

Greysia Polii mengaku bahwa dia dan Apriyani Rahayu akan menampilkan yang terbaik untuk bisa lolos ke perempat final dengan status juara Grup A.

"Kami akan tetap lakukan yang terbaik untuk bisa mengambil posisi pertama,” ucap Greysia dalam rilis NOC Indonesia yang diterima Kompas.com.

“Kami akan menjalani seperti biasa apa yang kami siapkan untuk sebuah pertandingan. Apa yang harus kami siapkan, strategi apa yang harus kami mainkan, jadi tidak ada beban," imbuhnya.

Soal siapa lawan di babak delapan besar, Greysia tidak terlalu memikiran. Dia dan Apriyani hanya fokus ke diri sendiri.

"Kami harus lebih fokus ke diri kami sendiri. Soal bertemu siapa di perempatfinal tidak ada perbedaan," tutur atlet putri yang sudah tiga kali tampil di Olimpiade itu.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu adalah salah satu dari tiga wakil Indonesia yang sudah mendapat tiket perempat final bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020.

Adapun dua wakil Indonesia lainnya adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (ganda putra), dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran).

https://www.kompas.com/badminton/read/2021/07/26/21200018/badminton-olimpiade-tokyo-greysia-apriyani-tak-pikirkan-lawan-di

Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke