Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Thailand Open - Misi Balas Dendam Sukses, Anthony Ginting Tembus Semifinal

KOMPAS.com - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, melaju ke semifinal Yonex Thailand Open 2021. 

Anthony Sinisuka Ginting sukses mengalahkan wakil Denmark, Rasmus Gemke, pada pertandingan yang berlangsung di Impact Arena, Jumat (15/1/2021) sore WIB. 

Pada laga tersebut, Anthony menang rubber game dengan skor 21-14, 19-21, dan 21-5. 

Dengan kemenangan ini, Anthony Ginting sukses "membalaskan dendam" pada Rasmus Gemke yang sebelumnya menyingkirkannya pada babak pertama All England 2020. 

Kala itu, Anthony menyerah dengan skor 21-14, 21-18. 

Adapun Anthony Ginting akan berhadapan dengan pemenang antara Viktor Axelsen (Denmark) dan Jonatan Christie (Indonesia) pada semifinal Yonex Thailand Open 2021.

Jalannya pertandingan

Anthony Sinisuka Ginting langsung tancap gas sejak gim pertama dimulai. Dia langsung unggul 4-1 atas Rasmus Gemke.

Namun, Anthony beberapa kali melakukan kesalahan dalam pengamatan bola dan memberi celah Rasmus Gemke menyamakan kedudukan menjadi 4-4.

Pertandingan pun berjalan lebih ketat hingga kedudukan 10-10, sebelum akhirnya Anthony menutup interval gim pertama dengan skor 11-10.

Seusai jeda, kedua pemain tersebut silih berganti meraih poin. Meski demikian, Anthony mampu memperlebar jarak dan unggul 17-14 atas Gemke.

Anthony Sinisuka Ginting pun mengunci perolehan angka Gemke, sedangkan ia terus melaju hingga menyudahi gim pertama dengan kemenangan 21-14.

Tak seperti gim pertama, Anthony tertinggal lebih dulu 3-5 dari Rasmus Gemke pada gim kedua.

Meski sempat menyamakan kedudukan menjadi 5-5, Anthony terus ditekan oleh Gemke. Alhasil, Anthony tertinggal 6-11 pada interval gim kedua. 

Seusai interval, juara Indonesia Masters 2020 itu kesulitan meladeni serangan-serangan Gemke dan semakin tertinggal 8-16. 

Namun, Anthony mampu mengembalikan kepercayaan dirinya dan langsung memperkecil jarak dengan meraih tujuh poin beruntun hingga kedudukan menjadi 15-16. 

Di sisi lain, Rasmus Gemke tak memberikan peluang ke Anthony untuk menyamakan kedudukan. Dia perlahan kembali meninggalkan Anthony dengan unggul 19-17. 

Pertandingan pun harus berlanjut ke gim penentu setelah Rasmus Gemke menang 21-19 pada gim kedua. 

Anthony Sinisuka Ginting membuka gim ketiga dengan keunggulan 5-1. 

Tunggal putra peringkat keenam itu kain memperlebar jarak dengan Gemke dan unggul 11-5 pada inteval gim ketiga. 

Usai jeda, Anthony Ginting semakin unggul dengan meraih lima angka berturut-turut. Anthony unggul 16-5 atas Rasmus Gemke. 

Anthony berhasil menutup gim ketiga dengan kemenangan telak 21-5. 

Anthony Sinisuka Ginting pun memastikan tiket semifinal setelah menyudahi pertandingan dengan skor 21-14, 19-21, 21-5. 

https://www.kompas.com/badminton/read/2021/01/15/16502808/thailand-open-misi-balas-dendam-sukses-anthony-ginting-tembus-semifinal

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke