Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Peraih Medali Emas Bulu Tangkis Pertama untuk Jepang Resmi Pensiun

Ayaka Takahashi merupakan peraih medali emas olimpiade pertama untuk Jepang di cabang olahraga bulu tangkis.

Dia mengukir prestasi bersejarah itu bersama Misaki Matsutomo pada Olimpiade 2016 yang berlangsung di Rio, Brasil.

Mereka berhasil membawa pulang medali emas setelah mengalahkan pasangan Denmark, Christina Pedersen/Kamilla Rytter Juhl di partai puncak.

Matsutomo/Takahashi menang lewat drama rubber game, 18-21, 21-9, dan 21-19.

Lewat kemenangan itu, Matsutomo/Takahashi juga tercatat sebagai ganda putri non-China pertama yang mampu meraih medali emas sejak bulu tangkis diperkenalkan ke Olimpiade pada 1992.

Setelah mengukir prestasi bersejarah, Takahashi saat ini telah memutuskan pensiun sebagai pebulu tangkis profesional.

Melansir dari AFP, keputusan ini Takashi ambil karena dirinya ragu bisa mempertahankan hasrat menjuarai turnamen.

Keraguan itu muncul setelah melihat hasil kurang memuaskan sepanjang 2019, ketika dirinya dan Matsutomo hanya mampu menjuarai satu kejuaraan, yakni Indonesia Masters.

Hasil kurang memuaskan itu kemudian diperkeruh dengan penundaan sejumlah turnamen akibat pandemi virus corona.

Sederet turnamen yang dijadwalkan berlangsung pada 2020 harus ditunda atau bahkan dibatalkan karena situasi tersebut.

Salah satu turnamen bergengsi yang harus ditunda hingga 2021 adalah Olimpiade Tokyo.

Takahashi mengaku tak bisa menunggu hingga 2021 untuk berusaha mempertahankan medali emas di rumah sendiri.

"Setelah meraih medali emas di Rio, saya berjuang untuk mempertahankan daya juang," kata Takahashi.

"Saya ragu apakah hasrat juara dan tubuh saya akan bertahan selama satu tahun lagi," imbuh dia.

Takahashi juga mengatakan bahwa Matsutomo telah menghormati keputusannya untuk pensiun.

https://www.kompas.com/badminton/read/2020/08/20/14051058/peraih-medali-emas-bulu-tangkis-pertama-untuk-jepang-resmi-pensiun

Terkini Lainnya

Indonesia Open 2024: Kisah Perjuangan Wang Zhi Yi, Erat Dukungan Keluarga

Indonesia Open 2024: Kisah Perjuangan Wang Zhi Yi, Erat Dukungan Keluarga

Badminton
Aji Santoso Sayangkan Kasus Pengeroyokan Wasit oleh Pemain Profesional di Laga Tarkam

Aji Santoso Sayangkan Kasus Pengeroyokan Wasit oleh Pemain Profesional di Laga Tarkam

Liga Indonesia
Indonesia Open 2024, Wang Zhi Yi Tak Mau Diganggu Bising Istora Saat Vs Ester

Indonesia Open 2024, Wang Zhi Yi Tak Mau Diganggu Bising Istora Saat Vs Ester

Badminton
Hasil Lengkap Indonesia Open 2024: Dua Wakil Tersingkir di Babak Awal

Hasil Lengkap Indonesia Open 2024: Dua Wakil Tersingkir di Babak Awal

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Ginting Tersingkir

Hasil Indonesia Open 2024: Ginting Tersingkir

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai 3 Kali Deuce, Sabar/Reza Bekuk Rahmat/Yere

Hasil Indonesia Open 2024: Diwarnai 3 Kali Deuce, Sabar/Reza Bekuk Rahmat/Yere

Badminton
Indonesia Open 2024: Fadia Buat Apriyani Percaya, Tatap Ganda Malaysia

Indonesia Open 2024: Fadia Buat Apriyani Percaya, Tatap Ganda Malaysia

Badminton
Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Sinyal Mundur Bos Persib Teddy Tjahjono Usai Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Gregoria Bekuk Putri KW di Indonesia Open 2024, Ada Problem Kaki Bengkak

Badminton
Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Badminton
Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Liga Italia
Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Badminton
Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Liga Spanyol
Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke