Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Terjangkit DBD, Lai Shevon Jemie Sempat Takut Terinfeksi Virus Corona

KOMPAS.com - Pebulu tangkis ganda campuran Malaysia, Lai Shevon Jemie, mengaku sempat khawatir terjangkit Covid-19 atau virus corona.

Dikutip dari BolaSport.com, Lai Shevon Jemie, baru saja sembuh dari demam berdarah.

Lai Shevon Jemie menjalani perawatan sejak 28 Mei lalu. Ia diperbolehkan keluar dari rumah sakit pada 4 Juni lalu.

Lai mengaku khawatir terinfeksi Covid-19 saat kali pertama merasakan gejala demam berdarah, seperti demam tinggi dan seluruh badannya nyeri.

"Rasanya buruk sekali dan saya pergi ke dokter karena tidak mungkin saya mengambil risiko pada masa pandemi ini," ujar Lai, dikutip BolaSport.com dari The Star.

Diagnosis dokter yang menyebutkan dirinya 'hanya' mengalami demam berdarah pun tak membuat Lai lega.

"Demam berdarah sama berbahayanya. Saya lega sudah mengatasinya. Apalagi, demam tersebut menyerang hati saya. Hati saya masih bengkak hingga saat ini," tutur dia.

Lai kini butuh lebih banyak waktu untuk pulih 100 persen sebelum kembali ke pemusatan latihan tim nasional Malaysia.

Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie merupakan salah satu kandidat ganda campuran Malaysia untuk lolos ke Olimpiade Tokyo pada 2021.

Keduanya menduduki urutan ke-11 di Race to Tokyo.

Mereka masih harus bersaing dengan Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (urutan ke-7) dan Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (13).

Satu negara bisa mengirim maksimal dua wakil pada nomor ganda campuran, jika kedua wakil tersebut menduduki peringkat delapan besar. (Lariza Oky Adisty)

https://www.kompas.com/badminton/read/2020/06/08/15400038/terjangkit-dbd-lai-shevon-jemie-sempat-takut-terinfeksi-virus-corona

Terkini Lainnya

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Internasional
Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Internasional
Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke