Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jam Berapa Pertandingan Thomas Cup 2024 Indonesia Vs India? Simak Jadwalnya

Kompas.com - 01/05/2024, 13:45 WIB
Alinda Hardiantoro,
Ahmad Naufal Dzulfaroh

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia akan menghadapi India pada laga terakhir fase grup Thomas Cup 2024 di Chengdu Hi-Tech Zone Sports Centre, China, Rabu (1/5/2024).

Meski sudah memastikan diri lolos ke perempat final Thomas Cup 2024, Anthony Ginting dkk masih harus berhadapan dengan India untuk memperebutkan status sebagai juara Grup C.

Indonesia dan India sama-sama telah mengantongi dua kemenangan atas Thailand dan Inggris. Keduanya sudah otomatis melaju ke babak perempat final.

Lantas, kapan pertandingan Indonesia vs India hari ini?

Baca juga: 8 Tim yang Lolos Perempat Final Thomas dan Uber Cup 2024, Siapa Saja?

Jadwal pertandingan Indonesia vs India

Pertandingan Indonesia vs India untuk memperebutkan juara grup digelar di Chengdu Hi-Tech Zone Sports Centre, China, Rabu (1/5/2024) pukul 16.00 WIB.

Pertandingan Indonesia vs India pada babak penyisihan grup C Thomas Cup 2024 terbilang penting bagi kedua tim.

Baik Indonesia maupun India, keduanya akan bertanding untuk memperebutkan status sebagai juara grup.

Dengan menjadi juara grup, akan memberikan keuntungan dalam drawing di fase knock out karena berjumpa dengan lawan lebih mudah.

Pada sistem drawing perempat final, juara grup akan bertemu dengan runner-up grup.

Baca juga: 8 Tim yang Lolos Perempat Final Thomas dan Uber Cup 2024, Siapa Saja?

Link live streaming Indonesia vs India

Diberitakan Kompas.com, Rabu (1/5/2024), rangkaian pertandingan Thomas dan Uber Cup 2024 akan disiarkan secara langsung melalui stasiun televisi iNews TV mulai 27 April-5 Mei.

Pertandingan pebulu tangkis antara Indonesia vs India juga dapat disaksikan secara langsung melalui tayangan live streaming dalam tautan berikut:

Sebagai informasi, India berhasil mengalahkan Indonesia pada ajang Thomas Cup 2022 di Thailand.

Saat itu, Ginting dkk harus puas dengan menjadi runner-up setelah kalah 0-3 dari India.

Ganda putra India, Rankireddy/Shetty kala itu menyumbang poin kedua setelah meredam pasangan Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Baca juga: Jadwal dan Link Live Streaming Final Thomas Cup 2022 Indonesia Vs India

Susunan pemain Thomas Cup 2024

Dalam kompetisi Thomas Cup 2024, Indonesia diperkuat oleh tim ganda putra dan tunggal putra.

Berikut nama-nama pebulu tangkis Indonesia yang mewakili Indonesia di ajang Thomas CUp 2024:

Ganda putra

  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
  • Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri
  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin

Tunggal putra

  • Anthony Sinisuka Ginting
  • Jonatan Christie
  • Chico Aura Dwi Wardoyo
  • Alwi Farhan.

(Kompas.com/ Egi Dinda Janviera | Editor: Firzie A. Idris).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Ada 'Strawberry Moon' di Indonesia, Apa Bedanya dengan Purnama Biasa?

Ada "Strawberry Moon" di Indonesia, Apa Bedanya dengan Purnama Biasa?

Tren
Ringan dan Mudah Dilakukan, Ini 6 Manfaat Jalan Kaki yang Perlu Diketahui

Ringan dan Mudah Dilakukan, Ini 6 Manfaat Jalan Kaki yang Perlu Diketahui

Tren
Adakah Batas Maksimal Rawat Inap Peserta BPJS Kesehatan?

Adakah Batas Maksimal Rawat Inap Peserta BPJS Kesehatan?

Tren
Polri Akan Berlakukan Tilang Berbasis Sistem Poin, SIM Bisa Dicabut

Polri Akan Berlakukan Tilang Berbasis Sistem Poin, SIM Bisa Dicabut

Tren
Bolehkah Memotong Kuku di Hari Tasyrik? MUI Ungkap Hukumnya

Bolehkah Memotong Kuku di Hari Tasyrik? MUI Ungkap Hukumnya

Tren
Manfaat 'Torpedo Kambing' bagi Pria, Benarkah Bisa Meningkatkan Gairah Seksual?

Manfaat "Torpedo Kambing" bagi Pria, Benarkah Bisa Meningkatkan Gairah Seksual?

Tren
Benarkah Penggunaan Obat GERD Berlebihan Bisa Memperparah Kondisi? Ini Penjelasan Guru Besar UGM

Benarkah Penggunaan Obat GERD Berlebihan Bisa Memperparah Kondisi? Ini Penjelasan Guru Besar UGM

Tren
Formasi CPNS Pemerintah Pusat 2024 Sudah Diumumkan, Lulusan SMA Bisa Daftar

Formasi CPNS Pemerintah Pusat 2024 Sudah Diumumkan, Lulusan SMA Bisa Daftar

Tren
Kenapa Sapi Kurban Mengamuk sebelum Disembelih? Ini Penjelasan Pakar

Kenapa Sapi Kurban Mengamuk sebelum Disembelih? Ini Penjelasan Pakar

Tren
Pisang dan Jeruk Disebut Tak Dianjurkan Dimakan Malam-malam, Ini Kata Ahli

Pisang dan Jeruk Disebut Tak Dianjurkan Dimakan Malam-malam, Ini Kata Ahli

Tren
Media Asing Soroti Suku Pedalaman Halmahera Keluar Hutan, Temui Pekerja Tambang

Media Asing Soroti Suku Pedalaman Halmahera Keluar Hutan, Temui Pekerja Tambang

Tren
Beberapa Bahaya Buang Darah dan Kotoran Hewan Kurban ke Selokan Umum

Beberapa Bahaya Buang Darah dan Kotoran Hewan Kurban ke Selokan Umum

Tren
Mulai 20 Juni, Berikut Jadwal Pertandingan Copa America 2024

Mulai 20 Juni, Berikut Jadwal Pertandingan Copa America 2024

Tren
Ramai soal Pajero Pelat Merah B 1803 PQH Dipakai Anak Muda di Yogya, Siapa Pemiliknya?

Ramai soal Pajero Pelat Merah B 1803 PQH Dipakai Anak Muda di Yogya, Siapa Pemiliknya?

Tren
Batal Naik, Calon Mahasiswa Baru Jalur SNBT 2024 Dikenakan UKT Tahun Lalu

Batal Naik, Calon Mahasiswa Baru Jalur SNBT 2024 Dikenakan UKT Tahun Lalu

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com