Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Kompas.com - 02/05/2024, 09:29 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Dito Ariotedjo, melakukan kunjungan ke klub Arab Saudi yang diperkuat Cristiano Ronaldo, Al Nassr.

Dito Ariotedjo berupaya mempererat hubungan bilateral dengan negara luar guna memajukan olahraga Indonesia.

Pria berumur 33 tahun itu mengunjungi markas Al Nassr  di Riyadh, Arab Saudi, pada Rabu (1/5/2024).

Dalam kunjungan ke Ara Saudi, Dito Ariotedjo disambut langsung dengan CEO Al Nassr, Guido Fienga.

Baca juga: Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

“Kami membahas potensi kolaborasi seperti mengadakan laga persahabatan di Indonesia,” kata Dito Ariotedjo, dikutip dari laman resmi Kemenpora.

“Data menunjukkan bahwa jumlah pendukung Al Nassr di Tanah Air cukup signifikan,” lanjut dia menjelaskan.

Di samping itu, Dito Ariotedjo juga membahas mengenai potensi talent scouting untuk pesepak bola potensial Indonesia yang ingin berkarier di Al Nassr.

Dito menjelaskan, Al Nassr juga menginginkan untuk berfokus mengembangkan olahraga bulu tangkis.

Baca juga: Reaksi Menpora soal Klub Liga 1 Tolak Lepas Pemain ke Timnas U23

“Saya sampaikan kepada Fienga bahwa Indonesia memiliki banyak pesepak bola muda bertalenta,” kata dia.

“Capaian timnas U23 Indonesia kita adalah salah satu buktinya. Fienga juga menyampaikan bahwa Al Nassr fokus ke olahraga olimpiade salah satunya badminton,” lanjutnya.

“Dia berharap bisa dibantu mengembangkan prestasi olahraga badmintonnya karena beliau paham prestasi olahraga bulu tangkis Indonesia sangat gemilang.”

Sementara itu, agenda kunjungan kerja Dito Ariotedjo ke Arab Saudi juga dilengkapi dengan pertemuan bersama Wakil Menteri Pemuda dan Olahraga, Mr. Bader bin Abdul Rahmad Al-Qadi.

“Pertemuan ini didasari oleh perjanjian kerja sama yang telah kami sepakati sebelumnya di bulan Oktober 2023 terkait program-program strategis pertukaran kepemudaan dan atlet serta pengembangan industri olahraga.”

Baca juga: Menpora Komitmen Lakukan Naturalisasi Seminim Mungkin

“Arab Saudi juga meminta agar atlet Sepak Takraw dan Badminton Indonesia untuk dapat bertukar pengalaman dan pembinaan untuk saling menguatkan talenta olahraga antar kedua negara,” tuturnya.

Dito mengungkapkan bahwa pertemuan dengan Arab Saudi juga membahas mengenai kans Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 2027.

“Pertemuan ini kemudian ditutup manis dengan komitmen Arab Saudi yang siap mendukung bidding Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 FIFA 2027,” katanya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Ario Bimo Nandito Ariotedjo (@ditoariotedjo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Scooter Prix 2024, Ajang Vespa Balap Hadirkan Kolaborasi Tim Internasional

Scooter Prix 2024, Ajang Vespa Balap Hadirkan Kolaborasi Tim Internasional

Sports
David da Silva, Pemain Tersubur Era Liga 1 Indonesia

David da Silva, Pemain Tersubur Era Liga 1 Indonesia

Liga Indonesia
Apriyani/Fadia Usai Gugur di Indonesia Open: Lawan Konsisten, Kami Salah Sendiri

Apriyani/Fadia Usai Gugur di Indonesia Open: Lawan Konsisten, Kami Salah Sendiri

Badminton
Ceria Liang/Wang di Indonesia Open 2024, Ditraktir dan Foto bareng Ahsan/Hendra

Ceria Liang/Wang di Indonesia Open 2024, Ditraktir dan Foto bareng Ahsan/Hendra

Badminton
BERITA FOTO, Gelora dan Potret Perjuangan Timnas Indonesia Vs Irak

BERITA FOTO, Gelora dan Potret Perjuangan Timnas Indonesia Vs Irak

Timnas Indonesia
Indonesia Takluk dari Irak: Evaluasi dan Waspadai Filipina, Garuda!

Indonesia Takluk dari Irak: Evaluasi dan Waspadai Filipina, Garuda!

Timnas Indonesia
Real Madrid: Raja dari Segala Raja

Real Madrid: Raja dari Segala Raja

Liga Champions
Para Perempuan di Balik Timnas Indonesia Vs Irak

Para Perempuan di Balik Timnas Indonesia Vs Irak

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia Open 2024, Sisa 4 Wakil Merah Putih Berjuang di Perempat Final

Jadwal Indonesia Open 2024, Sisa 4 Wakil Merah Putih Berjuang di Perempat Final

Badminton
Daftar Pemain Timnas Inggris untuk Euro 2024: Grealish-Maguire Luput

Daftar Pemain Timnas Inggris untuk Euro 2024: Grealish-Maguire Luput

Internasional
Indonesia Kalah dari Irak, Kondisi Lapangan SUGBK Pengaruhi Permainan Garuda

Indonesia Kalah dari Irak, Kondisi Lapangan SUGBK Pengaruhi Permainan Garuda

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Panama di Toulon Cup 2024, Garuda Muda Takluk 0-4

Hasil Indonesia Vs Panama di Toulon Cup 2024, Garuda Muda Takluk 0-4

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79: Gugun Gusman Punya Senjata Jitu Habisi Lin Yang

One Pride MMA 79: Gugun Gusman Punya Senjata Jitu Habisi Lin Yang

Sports
Pelatih Irak Optimistis Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Babak Selanjutnya

Pelatih Irak Optimistis Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Babak Selanjutnya

Timnas Indonesia
Update Klasemen Grup F: Indonesia Ditempel Vietnam, Usai Menang atas Filipina

Update Klasemen Grup F: Indonesia Ditempel Vietnam, Usai Menang atas Filipina

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com