Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jesse Lingard Resmi Gabung Klub Korea Selatan, Gaji Rp 345 Juta Per Pekan

Kompas.com - 08/02/2024, 17:38 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Mantan pemain Manchester United, Jesse Lingard, resmi bergabung dengan klub Korea Selatan, FC Seoul. Lingard bakal mendapat gaji lebih dari Rp 345 juta per pekan.

Jesse Lingard resmi meninggalkan sepak bola Eropa pada usia 31 tahun.

Pemilik 32 caps bersama timnas Inggris itu memilih Korea Selatan sebagai tempat melanjutkan kariernya.

Lingard diperkenalkan sebagai pemain baru klub divisi teratas Liga Korea Selatan, FC Seoul, pada Kamis (8/2/2024).

Baca juga: Jesse Lingard Menolak Liga Turkiye dan Arab, Berlabuh ke Korea Selatan

"Berdasarkan rasa hormat terhadap sepak bola Korea, saya bersemangat untuk mewakili K-League sesegera mungkin dengan memainkan sepak bola yang baik dan dedikasi untuk tim baru saya, FC Seoul," kata Lingard.

"Saya tidak sabar untuk bertemu dengan pelatih Kim Gi-dong dan memberikan dampak dalam tim," imbuh pemilik nama lengkap Jesse Ellis Lingard tersebut.

Lingard bergabung dengan FC Seoul secara bebas transfer dan meneken kontrak berdurasi dua tahun.

Di FC Seoul, Lingard dikabarkan bakal menerima gaji sebesar 17.500 poundsterling atau sekitar Rp 345,7 juta per pekan.

Baca juga: Jesse Lingard ke Indonesia, Cerita Sulitnya Jadi Pemain Man United

Musim lalu, Lingard bermain untuk klub promosi Premier League Inggris, Nottingham Forest.

Semusim berseragam Forest, Lingard mengemas 20 penampilan di semua kompetisi dan mencetak dua gol.

Lingard meninggalkan Forest pada akhir musim 2022-2023 dan sempat tak memiliki klub.

Kini, Jesse Lingard yang menjadi pahlawan kemenangan Manchester United pada final Piala FA 2015-2016 akan memulai petualangan baru di Korea Selatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com