Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Tim Lolos 16 Besar Piala Asia 2023: 14 Tempat Terisi, Sisa 2 Slot

Kompas.com - 25/01/2024, 05:54 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Sebanyak 14 tim telah memastikan diri lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023. Kini tinggal tersisa dua slot ke fase gugur.

Daftar tim lolos 16 besar Piala Asia 2023 kembali bertambah setelah Grup D merampungkan matchday terakhir, Rabu (24/1/2024).

Jepang mengamankan tiket ke 16 besar usai menang 3-1 atas Indonesia pada laga yang digelar di Stadion Al Thumama, Doha.

Baca juga: Hasil Indonesia Vs Jepang 1-3, Sandy Walsh Cetak Gol Penghibur Garuda

Kemenangan atas timnas Indonesia membuat Jepang mengunci status runner-up Grup D.

Jepang mendampingi sang juara grup Irak lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Adapun Irak mengakhiri babak penyisihan dengan hasil sempurna berkat kemenangan 3-2 atas Vietnam pada laga terakhir.

Sementara itu, Indonesia yang finis di posisi tiga Grup D masih memiliki peluang lolos lewat jalur peringkat tiga terbaik.

Dengan tambahan Jepang, kini telah ada 14 tim yang dipastikan lolos ke babak 16 besar.

Baca juga: Hasil Piala Asia 2023: Indonesia Dibekuk Jepang, Irak Sempurna Usai Kalahkan Vietnam

Sebelumnya, dari Grup E dan F telah ada masing-masing dua tim yang dipastikan lolos fase gugur.

Dua tim dari Grup E adalah Yordania dan Korea Selatan, sedangkan dua tim dari Grup F adalah Arab Saudi dan Thailand.

Yordania dan Korea Selatan yang menghuni posisi dua teratas klasemen Grup E  dengan nilai empat dipastikan lolos tanpa perlu menunggu hasil pertandingan terakhir.

Begitu juga dengan Arab Saudi dan Thailand di Grup F.

Arab Saudi saat ini memuncaki klasemen Grup F dengan nilai enam, unggul dua poin atas Thailand yang menempati peringkat dua.

Hasil imbang 0-0 dengan Oman pada laga kedua membuat Thailand dijamin masuk 16 besar, setidaknya melalui jalur peringkat tiga terbaik.

Baca juga: Kata Jordi Amat Usai Kekalahan 1-3 Garuda dari Jepang

Berikut daftar tim lolos 16 besar Piala Asia 2023.

Daftar tim lolos 16 besar Piala Asia 2023

  1. Qatar
  2. Australia
  3. Iran
  4. Irak
  5. Arab Saudi
  6. Tajikistan
  7. Uzbekistan
  8. Suriah
  9. Uni Emirat Arab
  10. Palestina
  11. Jepang
  12. Yordania
  13. Korea Selatan
  14. Thailand

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com