Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Genoa Vs AC Milan 0-1: Dua Kartu Merah, Giroud Kiper, Pulisic Pembeda

Kompas.com - 08/10/2023, 03:53 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - AC Milan berhasil meraih kemenangan atas tuan rumah Genoa. Laga ini diwarnai drama VAR, aksi Olivier Giroud sebagai kiper, dan gol kemenangan I Rossoneri yang dicetak Christian Pulisic.

AC Milan bertamu ke markas Genoa pada lanjutan pekan ke-8 kompetisi teratas Liga Italia, Serie A, musim 2023-2024.

Laga Genoa vs Milan tersebut digelar di Stadion Luigi Ferraris, Marassi, pada Minggu (8/10/2023) dini hari WIB.

Meski tampil lebih dominan pada babak pertama, Milan tak banyak menciptakan peluang berbahaya ke gawang Genoa.

Anak asuh Stefano Pioli tercatat melakukan empat kali upaya mencetak gol, tetapi hanya bisa melepaskan satu tembakan tepat sasaran ke gawang lawan.

Di lain sisi, Genoa terlihat sangat sulit menembus barikade pertahanan Milan yang dihuni duet bek tengah Malick Thiaw dan Fikayo Tomori.

Baca juga: AC Milan Ingin Rekrut Pemain Baru demi Kuatkan Skuad Utama

Memasuki babak kedua, Pioli melakukan perubahan dengan memasukkan Rafael Leao dan Christian Pulisic.

Leao menggantikan Noah Okafor, sedangkan Pulisic menggantikan Samuel Chukwueze.

Leao mendapat peluang bagus pada menit ke-65. Namun, sundulan memantul tanah yang ia lakukan masih bisa ditepis kiper Genoa, Josep Martínez.

Pioli lantas coba menambah daya gedor timnya dengan memasukkan satu striker lagi yakni Olivier Giroud.

Penyerang veteran asal Perancis tersebut telah mencetak empat gol dari enam penampilan di Serie A musim ini.

Meski sudah menambah agresivitas, I Rossoneri masih menemui jalan buntu sampai menit ke-70.

Baca juga: Kapten Milan Usai Newcastle Libas PSG 4-1: Ini Salah Satu Grup Tersulit dalam Sejarah Liga Champions

Pada 15 menit akhir waktu normal, Milan belum sanggup memecah kebuntuan. Rafael Leao dkk tampak frustrasi menghadapi rapatnya lini belakang tim tuan rumah.

Kebuntuan akhirnya pecah pada menit ke-87. Christian Pulisic berhasil menjebol gawang Genoa memanfaatkan umpan silang Yunus Musah.

Pulisic melakukan kontrol sempurna menyambut umpan Musah, lalu melepaskan tembakan kaki kiri yang tak bisa diantisipasi Josep Martínez.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com