Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Brasil Tersingkir di Piala Dunia 2022 Qatar; Neymar Menangis 5 Hari, Sempat Pikir Pensiun

Kompas.com - 01/08/2023, 14:00 WIB
Frengky Tanto Wijaya,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber ESPN

KOMPAS.com - Bintang sepak bola Brasil sekaligus pemain Paris Saint-Germain, Neymar Jr, mengaku sempat menangis selama lima hari beruntun usai Brasil tersingkir di Piala Dunia 2022 lalu.

Neymar dan timnas Brasil mengalami kekalahan dari Kroasia di babak perempat final Piala Dunia di Stadion Education City, Ar-Rayyan, Qatar, pada Desember 2022 lalu.

Setelah bermain imbang selama 120 menit lamanya, Brasil dan Kroasia harus melanjutkan pertandingan ke babak adu penalti. Sayangnya, Selecao, julukan Brasil, takluk 2-4 dari lawan.

Mantan pemain Barcelona tersebut sejatinya mencetak gol pada masa perpanjangan waktu pada menit 105+1, sebelum akhirnya Bruno Petkovic mencetak gol penyeimbang tiga menit sebelum laga 2 jam itu usai.

Baca juga: Hasil Kroasia Vs Brasil: Singkirkan Tim Samba via Adu Penalti, Vatreni ke Semifinal!

"Saya tidak dapat menggambarkan apa isi dalam kepala pada masa itu," kata Neymar kepada YouTuber Casimiro dalam saluran YouTube Que Papinho, dilansir dari ESPN.

Neymar bahkan menyebutkan bahwa laga Brasil vs Kroasia menjadi kekalahan paling menyakitkan yang pernah dialaminya sepanjang karier bermain sepak bola.

"Itu adalah kekalahan paling menyakitkan dalam karier saya, tentu saja."

"Bahkan, saya menangis selama lima hari berturut-turut. Itu sangat menyakitkan ketika mimpi saya yang nyaris terwujud menjadi sesuatu yang sia-sia," sambung pemain 31 tahun itu.

Baca juga: Kroasia Vs Brasil, Rekor Gol Neymar di Balik Nestapa Tim Samba

Sepanjang kariernya, Neymar telah menjalani tiga edisi Piala Dunia, yakni pada 2014, 2018, dan teranyar 2022 lalu.

Dalam edisi 2014 di tanah air sendiri, Neymar berhasil membawa timnas Brasil melaju sampai babak semifinal. Sayangnya, Neymar absen di babak semifinal karena cedera yang dideritanya.

Alhasil, Brasil harus menjalani pengalaman paling memalukan di negeri sendiri setelah kalah dengan skor telak 1-7 dari sang pemenang edisi Piala Dunia tersebut, Jerman.

Selang empat tahun kemudian, Selecao berhasil melaju ke babak gugur Piala Dunia 2018 di Rusia hingga babak perempat final.

Baca juga: Legenda Pertanyakan Ancelotti Latih Brasil, Tak Tunjukkan Kebanggaan

Sayangnya, Brasil lagi-lagi harus mengubur impian meraih gelar juara dunia keenam usai takluk tipis 1-2 dari tim kuda hitam saat itu, 1-2.

"Saya lebih baik tidak mencetak gol agar skor tetap 0-0  lalu kalah dalam babak adu penalti, dibanding dengan mencetak gol lalu mereka menyamakan skor dan kalah saat penalti. Itu adalah luka yang hanya bisa dipahami oleh pemain dan staf," jelasnya.

Neymar mengaku pengalaman tersebut merupakan titik terendah dalam hidupnya, di mana dirinya bertekad untuk tidak merasakan kembali pengalaman menyedihkan itu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Kala Madrid Rasakan Keajaiban Santiago Bernabeu

Liga Champions
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com