Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terlalu Dominan, Max Verstappen seperti Melawan Sekumpulan Mobil Formula 2

Kompas.com - 24/07/2023, 20:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Motorsport

KOMPAS.com - Kemenangan mutlak Max Verstappen pada balapan F1 GP Hongaria 2023 mengundang komentar Toto Wolff. Bos tim Mercedes itu menyebut Verstappen seperti membalap melawan mobil-mobil Formula 2.

Max Verstappen mendominasi balapan Grand Prix Hongaria yang menjadi seri ke-11 Kejuaraan Dunia Formula 1 (F1) 2023.

Start dari grid kedua, Verstappen berhasil finis terdepan pada balapan yang digelar di Sirkuit Hungaroring, Minggu (23/7/2023) malam WIB.

Usai merebut pimpinan lomba dari Lewis Hamilton (Mercedes) di Tikungan 1 lap pertama, Verstappen tak bisa dibendung oleh pebalap lain.

Pebalap tim Red Bull itu finis pertama dengan jarak sangat jauh, lebih dari 33 detik, di depan Lando Norris (McLaren) yang menempati urutan kedua.

Baca juga: Hasil F1 GP Hongaria 2023: Verstappen Dominan, Raih Kemenangan Ke-7 Beruntun!

Itu adalah kemenangan ketujuh secara beruntun yang diraih Verstappen pada musim ini.

Dengan finis lebih dari 33 detik di depan Norris, Verstappen juga mencatatkan kemenangan dengan jarak terbesar musim ini.

Dominasi Max Verstappen di Hungaroring lantas mendapat komentar dari Ketua Tim Mercedes, Toto Wolff.

Wolff memuji performa Verstappen dan paket mobil RB19 yang ia kendarai.

Saking dominannya, Wolff menyebut Verstappen seperti membalap sendirian melawan mobil-mobil Formula 2.

"Itu adalah sebuah meritokrasi. Kami akan melawan dan memenangkan balapan dan kejuaraan, tetapi hari ini Anda telah melihat kecepatan yang dimiliki Max, dan Anda telah melihatnya dalam jangka panjang pada hari Jumat," kata Wolff dikutip dari Motorsport.com.

"Di situlah mereka berada. Ini seperti lintasan dengan mobil Formula 2 melawan (mobil) Formula 1. Mereka telah melakukan pekerjaan terbaik. Dalam regulasi, mereka telah melakukan pekerjaan terbaik," ucap Wolff menambahkan.

Baca juga: F1 GP Hongaria, Selebrasi Lando Norris Pecahkan Trofi Max Verstappen

Mercedes sendiri meraih posisi ke-4 melalui Lewis Hamilton dan ke-6 lewat George Russell pada balapan F1 GP Hongaria 2023.

Sementara itu, podium ketiga menjadi milik rekan setim Max Verstappen di Red Bull, Sergio Perez.

Kemenangan Verstappen di Hungaroring sekaligus menegaskan betapa perkasanya Red Bull musim ini.

Sejak seri pertama di Bahrain, Red Bull selalu berhasil meraih kemenangan. Perinciannya sembilan kemenangan dari Verstappen dan dua dari Perez.

Red Bull pun mengukir rekor 12 kemenangan beruntun, terbanyak dalam sejarah balap mobil Formula 1.

Dengan tambahan 26 poin hasil finis pertama di Hongaria, Max Verstappen kini memimpin klasemen F1 2023 dengan raihan 281. Ia unggul 110 poin atas Sergio Perez yang menghuni peringkat kedua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com