Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Transfer: Spalletti Tinggalkan Napoli, Messi ke Barcelona?

Kompas.com - 30/05/2023, 08:30 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Masa depan Lionel Messi masih menjadi tanda tanya. Di lain sisi, Luciano Spalletti meninggalkan tugasnya sebagai pelatih Napoli.

Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, mengungkapkan bahwa Lionel Messi bakal segera membuat keputusan terkait masa depannya dalam waktu dekat.

Apalagi, kontrak Lionel Messi bersama Paris Saint-Germain (PSG) bakal berakhir sebentar lagi, tepatnya pada 30 Juni 2023.

“Lionel Messi ingin membuat keputusan terkait masa depannya beberapa hari lagi. Ini sangat penting baginya,” kata Fabrizio Romano di media sosial Instagram pada Selasa (30/5/2023).

“Ini tidak akan menjamin Lionel Messi bakal mengumumkan klub barunya dalam beberapa hari ke depan. Namun, dia ingin membuat keputusan,” ujarnya menjelaskan.

Baca juga: BREAKING NEWS: Argentina Umumkan Skuad, Lionel Messi Dipastikan Ikut ke Indonesia

Lionel Messi sejatinya telah mendapatkan tawaran untuk menjadi personel klub Arab Saudi, Al Hilal.

Menurut Fabrizio Romano, Al Hilal siap memberikan gaji fantastis untuk Lionel Messi sebesar 400 juta euro (Rp 6,4 triliun).

Lionel Messi juga sempat dirumorkan untuk kembali merumput bersama Barcelona di Stadion Camp Nou.

Namun, Barcelona dikabarkan belum mengajukan tawaran resmi kepada Lionel Messi karena terbentur Financial Fair Play (FFP).

Mauricio Pochettino berlabuh ke Chelsea

Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, memberi instruksi pada pertandingan final Liga Champions antara Liverpool vs Tottenham Hotspur di Stadion Metropolitano di Madrid pada 1 Juni 2019. BEN STANSALL/AFP Pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, memberi instruksi pada pertandingan final Liga Champions antara Liverpool vs Tottenham Hotspur di Stadion Metropolitano di Madrid pada 1 Juni 2019.

Di tengah kabar masa depan Messi yang belum jelas, Mauricio Pochettino ditunjuk untuk menjadi pelatih Chelsea.

Chelsea mengumumkan secara resmi Pochettino sebagai pelatih anyar di laman resmi klub pada Senin (29/5/2023) malam WIB.

Chelsea menjelaskan bahwa Mauricio Pochettino akan memulai peran barunya pada 1 Juli 2023.

Baca juga: Resmi, Mauricio Pochettino Jadi Pelatih Baru Chelsea

“Chelsea dengan senang hati mengonfirmasi bahwa Mauricio Pochettino menjadi pelatih kepala tim putra musim 2022-2023,” tulis Chelsea.

“Pelatih asal Argentina itu akan memulai peran barunya pada 1 Juli 2023 dengan kontrak dua tahun dan opsi perpanjangan satu tahun,” demikian lanjutan pernyataan itu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Liga Indonesia
Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Liga Indonesia
Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Badminton
Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

Sports
Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Badminton
PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

Liga Indonesia
Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Badminton
Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Badminton
Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Liga Indonesia
Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Sports
Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com