Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Vs Liverpool, Klopp Bicara soal Pemecatan

Kompas.com - 04/04/2023, 13:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber ESPN

KOMPAS.com - Manajer Liverpool, Juergen Klopp, menegaskan bahwa ia tak takut kehilangan pekerjaan di tengah badai pemecatan yang melanda Premier League.

Sebanyak 13 manajer di kompetisi teratas Liga Inggris, Premier League, telah mengalami pemecatan.

Dua nama terakhir yang dipecat adalah manajer Leicester City, Brendan Rodgers, dan pembesut Chelsea, Graham Potter.

Hasil buruk menjadi dasar utama klub-klub Premier League memutuskan untuk mendepak manajer lama dan menggantinya dengan yang baru.

Baca juga: Resmi Pecat Graham Potter, Chelsea Dekati Julian Nagelsmann

Liverpool menjadi salah satu tim yang dirundung hasil-hasil buruk musim ini.

Teraktual, The Reds menelan dua kekalahan beruntun di Premier League yaitu 0-1 dari Bournemouth dan 1-4 dari Manchester City.

Mohamed Salah dkk pun dipastikan mengakhiri musim 2022-2023 tanpa gelar. Lebih buruk lagi, mereka terancam gagal lolos ke kompetisi Eropa musim depan.

Meski begitu, Juergen Klopp mengaku tak takut dipecat. Ia yakin bisa membawa Liverpool lepas dari tren negatif.

Baca juga: Graham Potter Dipecat, Tindakan Benar Pertama Chelsea di Era Boehly

"Saya tidak takut (soal pemecatan), tidak," ujar Klopp, seperti dikutip ESPN.

"Tidak ada yang perlu dikhawatirkan, saya hanya harus menyampaikan. Saya tidak di sini sebagai lukisan di dinding rumah. Saya di sini untuk memberi," imbuh juru taktik asal Jerman itu.

Momentum lawan Chelsea

Liverpool besutan Juergen Klopp akan bertamu ke markas Chelsea pada partai tunda pekan ke-8 Liga Inggris.

Laga Chelsea vs Liverpool tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Stamford Bridge pada Rabu (5/4/2023) dini hari WIB.

Laga tandang kontra Chelsea menjadi kesempatan bagi Liverpool untuk memutus tren buruk.

Akan tetapi, armada Klopp wajib mewaspadai ambisi tuan rumah untuk bangkit. Sebab, mereka juga sedang berkutat dalam tren negatif.

Baca juga: Jadwal Inggris Tengah Pekan Ini: Laga Penebus Luka Chelsea Vs Liverpool, Man United Vs Brentford

Kekalahan 0-2 dari Aston Villa berujung pada pemecatan Graham Potter. Ini adalah kekalahan ke-10 Chelsea di Liga Inggris musim ini.

Adapun Chelsea saat ini berada di separuh bawah klasemen Liga Inggris, tepatnya di peringkat 11 dengan nilai 38 dari 28 laga.

Sementara itu Liverpool yang mengoleksi 42 poin dari 27 pertandingan berada di peringkat kedelapan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ucapkan Perpisahan Setelah 912 Laga, Claudio Ranieri Berkaca-kaca

Ucapkan Perpisahan Setelah 912 Laga, Claudio Ranieri Berkaca-kaca

Liga Italia
Man City Vs Man United, Erik ten Hag Tolak Bahas Masa Depan

Man City Vs Man United, Erik ten Hag Tolak Bahas Masa Depan

Liga Inggris
Perwakilan Man United Bertemu Kieran McKenna, Duel dengan Chelsea

Perwakilan Man United Bertemu Kieran McKenna, Duel dengan Chelsea

Liga Inggris
Head to Head Bali United Vs Borneo FC: Laga Pelipur Lara Tak ke Final

Head to Head Bali United Vs Borneo FC: Laga Pelipur Lara Tak ke Final

Liga Indonesia
Jay Idzes Mau Berjuang untuk Timnas Indonesia, Siap Jadi Kiper dan Striker

Jay Idzes Mau Berjuang untuk Timnas Indonesia, Siap Jadi Kiper dan Striker

Timnas Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024, Indonesia Pastikan 1 Tiket Semifinal

Jadwal Malaysia Masters 2024, Indonesia Pastikan 1 Tiket Semifinal

Badminton
Gelandang West Ham Lucas Paqueta Didakwa Melanggar Aturan Taruhan

Gelandang West Ham Lucas Paqueta Didakwa Melanggar Aturan Taruhan

Liga Inggris
Cerita Thoriq Alkatiri Jalani 2 Tugas Wasit di Lapangan dan VAR

Cerita Thoriq Alkatiri Jalani 2 Tugas Wasit di Lapangan dan VAR

Liga Indonesia
Kesan Jay Idzes soal Julukan 'Bang Jayadi' dari Fans Timnas Indonesia

Kesan Jay Idzes soal Julukan "Bang Jayadi" dari Fans Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata Chico Usai Tersingkir dari Malaysia Masters 2024

Kata Chico Usai Tersingkir dari Malaysia Masters 2024

Badminton
Tekad Dejan/Gloria 'Pecah Telur' Vs Rinov/Pitha di 8 Besar Malaysia Masters

Tekad Dejan/Gloria "Pecah Telur" Vs Rinov/Pitha di 8 Besar Malaysia Masters

Badminton
Final Piala FA Man City Vs Man United: Maguire Ingin Pulih Perkuat Setan Merah

Final Piala FA Man City Vs Man United: Maguire Ingin Pulih Perkuat Setan Merah

Liga Inggris
Skuad Italia untuk Euro 2024: Tak Ada Nama Locatelli dan Emil Audero

Skuad Italia untuk Euro 2024: Tak Ada Nama Locatelli dan Emil Audero

Internasional
Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Liga Indonesia
Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com