Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Bayern Muenchen Vs Dortmund: Susunan Pemain dan Skor Akhir

Kompas.com - 01/04/2023, 10:30 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Pertandingan Bundesliga setelah FIFA Matchday mempertemukan dua klub raksasa, Bayern Muenchen dengan Borussia Dortmund.

Pertemuan Bayern Muenchen vs Dortmund atau Der Klassiker siap bergulir pada Sabtu (1/4/2023) malam, kickoff pukul 23.30 WIB, di Allianz Arena.

Laga Bayern vs Dortmund merupakan pertemuan pertama mereka pada tahun ini.

Der Klassiker edisi pertama tahun ini semakin panas mengingat diwarnai dengan perebutan posisi puncak di klasemen Bundesliga.

Baca juga: Bayern Vs PSG, Muenchen Terlalu Kuat buat Lionel Messi dkk

Bayern Muenchen berada di posisi kedua dengan koleksi 52 poin. Sementara tim Hitam Kuning di puncak dengan torehan 53 poin.

Pemenang dalam laga tersebut dipastikan memimpin klasemen Bundesliga.

Strategi Baru Muenchen

Bayern Muenchen menantang Borussia Dortmund dengan strategi baru. Bagaimana tidak, mereka baru saja merekrut pelatih anyar.

Muenchen kali ini bakal dipegang oleh sosok Thomas Tuchel. Sebelumnya, jabatan pelatih kepala ditempati Julian Nagelsmann.

Baca juga: Bayern Muenchen Resmi Umumkan Thomas Tuchel sebagai Pelatih Baru

Akan tetapi, Muenchen memecat Nagelsmann tepat setelah Muenchen kalah 1-2 dari Bayern Leverkusen, Minggu (19/3/2023).

Head to Head Muenchen vs Dortmund

  • 08 Oktober 2022 – Borussia Dortmund 2-2 Bayern Muenchen (Bundesliga)
  • 23 April 2022 – Bayern Muenchen 3-1 Borussia Dortmund (Bundesliga)
  • 04 Desember 2021 – Borussia Dortmund 2-3 Bayern Muenchen (Bundesliga)
  • 17 Agustus 2021 – Borussia Dortmund 1-3 Bayern Muenchen (Piala Super Jerman)
  • 06 Maret 2021 – Bayern Muenchen 4-2 Borussia Dortmund (Bundesliga)

Prediksi Susunan Pemain

Bayern Muenchen (3-4-2-1)

Yann Sommer (PG); Dayot Upamecano, Matthijs De Ligt, Benjamin Pavard; Leon Goretzka, Alphonso Davies, Joshua Kimmich, Kingsley Coman; Leroy Sane, Thomas Mueller; Sadio Mane.

Baca juga: Bayern Vs Dortmund: Tuchel dan Kejutan Pemecatan Nagelsmann

Borussia Dortmund (4-3-3)

Gregor Kobel (PG); Niklas Suele, Nico Schlotterbeck, Julian Ryerson, Marius Wolf; Emre Can, Raphael Guerreiro, Jude Bellingham; Julian Brandt, Marco Reus, Sebastian Haller.

Prediksi Skor Akhir

  • Squawka: Bayern Muenchen 2-2 Borussia Dortmund
  • WhoScored: Bayern Muenchen 3-1 Borussia Dortmund
  • SportsMole: Bayern Muenchen 3-2 Borussia Dortmund

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com