Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Jeka Saragih, Petarung Pertama Indonesia di UFC

Kompas.com - 09/02/2023, 15:20 WIB
Rafiandra Putra Andika,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jeka Saragih mencetak sejarah sebagai petarung pertama Indonesia yang akan berlaga di kompetisi MMA dunia, Ultimate Fighting Championship (UFC).

Pengumuman mengenai bergabungnya Jeka ke UFC diunggah melalui media sosial Jeka dan Mola Sport pada Kamis (9/2/2023) siang WIB.

Didampingi oleh manajernya, Graham Boylan, Jeka telah menandatangani kontrak dalam bentuk lima pertarungan di kelas lightweight (70 kg) UFC.

"Jadi, inilah Jeka Saragih, petarung pertama Indonesia di UFC. Tersenyumlah untuk kamera, kawan," ujar salah satu perwakilan UFC dalam penandatanganan kontrak tersebut.

Baca juga: Jeka Saragih Resmi Dapat Kontrak dari UFC

Meskipun mengalami kekalahan pada laga final Road to UFC dari petarung India, Anshul Jubli, pihak UFC melihat potensi yang dimiliki Jeka Saragih serta pasar MMA yang besar di Indonesia.

"Untuk masyarakat Indonesia, khususnya Sumatera Utara, Siantar, Simalungun, mohon doa dan dukungannya untuk pertandingan saya nanti, di UFC. Horas!" kata Jeka dalam video yang meresmikan statusnya sebagai petarung UFC.

Kini, Jeka untuk sementara akan tinggal di Amerika Serikat untuk berlatih dan mempersiapkan diri untuk menjalani pertandingan debutnya di UFC.

Baca juga: Road to UFC: Jeka Saragih Mainkan Psywar, Rencana Anshu Jubli Berhasil

Profil Jeka Saragih

Jeka Asparido Saragih, biasa disapa dengan Jeka Saragih, lahir di Dusun Bah Pasussang, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, pada 3 Juli 1995.

Atlet MMA Indonesia tersebut telah familiar dengan olahraga beladiri sejak usia dini, terutama ketika mengenyam pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Pada saat itu, Jeka memilih untuk menekuni olahraga wushu dan pada 2013 ia mewakili Sumatera Utara berlaga di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Wushu di Yogyakarta.

Sayangnya, ketertarikannya pada beladiri sempat mendapat hambatan dari keluarganya. Jeka tak mendapat restu orang tua untuk berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX 2015 di Jawa Barat.

Namun, Jeka tak menyerah sampai di situ. Dia bergabung dengan Batam Fighter Club (BFC) agar bisa memuluskan jalannya dalam karier sebagai atlet MMA.

Baca juga: Hasil Road to UFC: Jeka Saragih Kalah TKO dari Anshul Jubli

Perjuangan Jeka akhirnya membuahkan hasil. Dia mendapatkan debut profesional pertamanya di ajang ONE Pride MMA kategori kelas A 70 kilogram.

Pertarungan pertamanya di ONE Pride datang pada 2016, tetapi debutnya tak berjalan mulus setelah mengalami kekalahan dari Kevin Sulistio.

Namun, Jeka tidak menyerah dan berhasil meraih hasil-hasil positif, sebelum akhirnya merebut gelar juara kelas ringan pada April 2017 lalu, mengalahkan Ngabdi Mulyadi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com