Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

David da Silva, Top Skor Liga 1, dan Kepercayaan Luis Milla

Kompas.com - 04/02/2023, 19:19 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Luis Milla datang ke Persib Bandung di tengah musim. Dia tidak bisa memilih pemain untuk membangun timnya melainkan menerima komposisi yang ada.

Kondisi tersebut tidak membuat Luis Milla bergerak setengah hati. Sebaliknya, dia mampu memberikan 13 laga tanpa kekalahan untuk Persib Bandung jelang laga PSS Sleman pada pekan ke-22 Liga 1 2022-2023.

Jadwal Persib vs PSS Sleman akan bergulir pada Minggu (5/2/2023) di Stadion Siliwangi, kickoff pukul 16.00 WIB.

Kendati datang ketika musim bergulir, Milla percaya seratus persen dengan komposisi Persib Bandung, salah satunya dengan keberadaan David da Silva.

Baca juga: Persib Vs PSS, Adu Tajam David da Silva dan Yevhen Bokhashvili

Pelatih asal Spanyol itu percaya dengan David da Silva sebagai penyerang andalan.

Kepercayaan tersebut berbuah manis karena David da Silva menjelma sebagai striker ganas dengan menempati daftar top skor Liga 1 2022-2023 hingga pekan ke-22.

David da Silva berada di urutan pertama daftar top skor Liga 1 2022-2023 dengan torehan 16 gol dari 19 kesempatan bermain.

"Saya meminta David da Silva mewakili pemain karena setiap tim saya pikir mempunyai pemain yang bisa menjadi kunci," kata Luis Milla mengawali, Sabtu (4/2/2023).

Baca juga: Persib Bandung Vs PSS, Pesan Bos Maung Bandung untuk Bobotoh

"Saya tahu setiap pemain adalah penting dan mereka tahu bagaimana betapa pentingnya pertandingan menjadi sebuah final."

"Saya percaya dengan David, David bisa menjadi pemecah kebuntuan ketika misalnya kami membutuhkan poin dan memang bisa bersaing dengan tim papan atas seperti Persija, Bali, ataupun PSM," ungkap dia jelang laga Persib vs PSS Sleman.

Persib Bandung saat ini berada di urutan ketiga dengan torehan 42 poin. Namun, peluang untuk geser ke puncak klasemen Liga 1 2022-2023 sangat besar.

Sebab, Persija Jakarta dan PSM Makassar yang berada di peringkat 1 dan 2 memiliki jumlah 44 poin.

Baca juga: Gelandang Persib Ingin Ikuti Jejak Marselino Ferdinan

Artinya, kemenangan atas PSS Sleman bisa membawa Persib kembali memuncaki klasemen Liga 1.

"Mudah-mudahan ini bisa menjadi kontinyu, konsisten, untuk tim kami. Sehingga kami tetap berada di klasemen atas," jelas Luis Milla.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com