Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Enzo Fernandez ke Chelsea: Pecahkan Rekor, Kontrak Jangka Panjang

Kompas.com - 01/02/2023, 12:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Chelsea memecahkan rekor transfer Liga Inggris untuk mendapatkan Enzo Fernandez. Gelandang timnas Argentina itu pun mendapat kontrak jangka panjang dari The Blues.

Chelsea menyelesaikan transfer Enzo Fernandez dari Benfica pada deadline day bursa transfer musim dingin, Rabu (1/2/2023).

Pihak Benfica mengonfirmasi bahwa mereka sepakat melepas Enzo Fernandez dengan harga 121 juta euro atau sekitar Rp 1,97 miliar ke Chelsea.

Harga tersebut belum termasuk bonus yang nominalnya tidak disebutkan.

Baca juga: Deadline Day Transfer: Chelsea Pecahkan Rekor demi Enzo Fernandez, Arsenal-MU Dapat Gelandang Baru

Keberhasilan Chelsea mengamankan tanda tangan Enzo Fernandez membuat The Blues memecahkan rekor transfer Liga Inggris.

Sebelumnya, pembelian termahal di Liga Inggris dibuat oleh Manchester City ketika memboyong Jack Grealish seharga 100 juta poundsterling (Rp 1,8 triliun) dari Aston Villa.

Selain Benfica, River Plate juga akan mendapat keuntungan dari transfer Enzo Fernandez ke Chelsea.

Benfica sendiri memboyong Fernandez dari River Plate pada bursa transfer musim panas tahun lalu dengan harga 44,2 juta euro (Rp 719 miliar).

Pihak River Plate bakal mendapat bagian sebesar 25 persen dalam kesepakatan transfer Enzo Fernandez dari Benfica ke Chelsea.

Gelandang Benfica Enzo Fernandez beraksi dalam laga Liga Champions melawan Paris Saint-Germain (PSG) di Stadion Luz, Lisbon, Portugal, pada 5 Oktober 2022. Terkini, Enzo Fernandez dilaporkan telah sepakat bergabung dengan klub peserta Liga Inggris, Chelsea.AFP/FRANCK FIFE Gelandang Benfica Enzo Fernandez beraksi dalam laga Liga Champions melawan Paris Saint-Germain (PSG) di Stadion Luz, Lisbon, Portugal, pada 5 Oktober 2022. Terkini, Enzo Fernandez dilaporkan telah sepakat bergabung dengan klub peserta Liga Inggris, Chelsea.

Oleh Chelsea, Enzo Fernandez diberi kontrak jangka panjang hingga Juni 2031.

Gelandang berusia 22 tahun itu menjadi rekrutan kedelapan Chelsea pada bursa transfer musim dingin Januari 2023 ini.

Adapun, tujuh pemain baru yang direkrut Chelsea pada Januari 2023 adalah Benoit Badiashile, David Datro Fofana, Andrey Santos, Mykhailo Mudryk, Noni Madueke, Malo Gusto, dan Joao Felix.

Baca juga: Chelsea Menggila di Bursa Transfer: Rekrut 17 Pemain, Habiskan Lebih dari Rp 10 Triliun

Jika menghitung sejak awal musim, total The Blues telah mendatangkan 17 pemain dengan dana belanja lebih dari 624,3 juta euro atau sekitar Rp 10,1 triliun.

Dana belanja itu termasuk yang digunakan Chelsea untuk meminjam Joao Felix dari Atletico Madrid dan Denis Zakaria dari Juventus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com