Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Atlet dan Pelatih Pelatnas PBSI 2023

Kompas.com - 10/01/2023, 13:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber PBSI

KOMPAS.com - Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) memanggil 92 atlet untuk mengikuti pelatnas 2023. Selain itu, juga ada 24 pelatih yang akan bergabung dengan pemusatan latihan nasional di Cipayung, Jakarta Timur.

PBSI memanggil 92 atlet untuk mengikuti pemusatan latihan nasional (pelatnas) 2023 melalui surat resmi yang diterbitkan pada Senin (9/1/2023).

Pemanggilan itu tertuang dalam Surat Keputusan PP PBSI nomor SKEP/002/1.3/I/2023 perihal promosi, degradasi dan kategori atlet pemusatan latihan nasional tahun 2023 yang ditandatangani langsung oleh Ketua Umum Agung Firman Sampurna dan Sekretaris Jenderal Moh. Fadil Imran.

Ke-92 atlet pelatnas PBSI 2023 itu terdiri dari dari atlet yang sudah bergabung pada tahun sebelumnya, ditambah atlet baru yang lolos melalui jalur seleksi nasional dan jalur pemantauan prestasi.

Baca juga: PBSI Hormati Keputusan Nova Widianto Melatih Malaysia

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky, berharap semua atlet yang akan bergabung dengan pelatnas 2023 dapat menunjukkan performa maksimal, baik saat berlatih maupun tampil di pertandingan resmi.

"Sebagian besar atlet yang dipanggil sudah merasakan pelatnas di tahun sebelumnya. Jadi saya rasa mereka sudah tidak ada kendala," kata Rionny dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Selasa (10/1/2023).

"Sekarang bagaimana terus meningkatkan penampilan, mengingat turnamen sudah mulai normal dan persaingan sangat ketat," imbuh Rionny.

Legenda ganda putra Indonesia itu menambahkan, masuk ke pelatnas bukanlah hal yang mudah. Oleh sebab itu, atlet yang sudah lolos harus bekerja keras.

"Bagi yang baru masuk, mereka harus menunjukkan yang terbaik. Masuk ke sini (pelatnas) tidak mudah, mereka sudah kerja keras sekali, jadi jangan disia-siakan. Harus lebih rajin, kemauannya harus lebih juga," ucap Rionny.

Baca juga: Tatap Kualifikasi Olimpiade Paris, Fajar/Rian Lupakan Status Ranking Satu

Untuk rencana tahun ini, Rionny menjelaskan bahwa PBSI akan mulai fokus pada program intensif kepada atlet-atlet yang diproyeksikan tampil pada Olimpiade Paris 2024.

Adapun kualifikasi menuju pesta olahraga terbesar di dunia tersebut akan dimulai pada 1 Mei 2023 dan berakhir pada 28 April 2024.

Sementara itu, soal atlet yang terdegradasi, Rionny menyampaikan bahwa tidak ada yang berubah dari sisi penilaian.

Keputusan soal degradasi atlet, kata Rionny, sudah sesuai dengan kriteria dan parameter yang ditetapkan pelatnas PBSI.

"Ada beberapa atlet yang kami pulangkan setelah melihat beberapa standar parameter yang tidak terpenuhi. Misalnya, raihan prestasi yang tidak sebanding dengan usia dan durasi mereka di pelatnas hingga karakter dan faktor cedera."

"Namun, ada juga atlet yang masih kami berikan kesempatan enam bulan ke depan untuk penilaian terakhir dan ada atlet yang pindah dari tunggal putri ke ganda putri, Siti Sarah Azzahra. Kami melihat dia ada potensi di situ," tutur Rionny.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com