Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim NBA Milwaukee Bucks Resmi Umumkan Kedatangan Pebasket Indonesia Marques Bolden

Kompas.com - 26/09/2022, 17:35 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Tim NBA Milwaukee Bucks secara resmi mengumumkan kedatangan pemain timnas basket Indonesia, Marques Bolden. Center kelahiran Texas itu kini akan menjadi rekan setim Giannis Antetokounmpo.

Milwaukee Bucks resmi mengumumkan bergabungnya Marques Bolden pada Senin (26/9/2022) pagi WIB.

Pebasket naturalisasi Indonesia itu bergabung dengan Bucks dengan kontrak Exhibit 10, yaitu kesepakatan NBA dengan gaji minimum satu musim.

Baca juga: Marques Bolden Gabung Tim NBA Milwaukee Bucks, Sejarah Terukir untuk Indonesia

Dengan kesepakatan itu, klub dimungkinkan untuk mengubah kontrak menjadi kesepakatan dua arah selama perubahan itu dilakukan sebelum awal musim reguler.

"Selamat datang di Milwaukee, Marques!" demikian keterangan Bucks via akun Twitter resmi mereka.

Marques Bolden pun mengukir sejarah sebagai pemain Indonesia pertama yang mendapatkan kontrak dari tim NBA.

Marques Bolden sendiri resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI) pada Juli 2021 melalui program naturalisasi.

Baca juga: Marques Bolden Guncang FIBA Asia Cup 2022: 32 Poin Berujung Sejarah Indonesia

Bolden yang kini berusia 24 tahun menjadi bagian dari skuad timnas basket Indonesia yang meraih medali emas pada SEA Games 2021 Vietnam.

Itu merupakan medali emas pertama timnas basket Indonesia di SEA Games yang sekaligus mengakhiri dominasi Filipina pada ajang olahraga multicabang tersebut.

Musim lalu, Bolden bermain di NBA G League bersama Salt Lake City Stars di mana ia mencatatkan rata-rata 12,3 poin, 8,9 rebound dan 1,6 blok dalam 31,6 menit per pertandingan.

Baca juga: FIBA Asia Cup 2022: Marques Bolden Sebut Indonesia Dapat Pengalaman Berharga

Sebelum dinaturalisasi, Bolden juga memiliki pengalaman tampil di NBA bersama Cleveland Cavaliers pada musim 2019-2020 dan 2020-2021.

Selama periode tersebut, Bolden mengemas tujuh penampilan.

Di Milwaukee Bucks, Marques Bolden bakal menjadi rekan setim sang MVP 2019 dan 2020, Giannis Antetokounmpo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pratama Arhan Debut di Suwon FC, Mentas 3 Menit, Kena Kartu Merah

Pratama Arhan Debut di Suwon FC, Mentas 3 Menit, Kena Kartu Merah

Internasional
Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Liga Inggris
Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Liga Italia
Mbappe Tak Tergantikan di PSG, Enrique Butuh 6 Rekrutan Baru

Mbappe Tak Tergantikan di PSG, Enrique Butuh 6 Rekrutan Baru

Liga Lain
Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Liga Indonesia
Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva 'Sakti', Maung Pesta

Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva "Sakti", Maung Pesta

Liga Indonesia
Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Motogp
Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Lawan 'Om' Sendiri, Modal Olimpiade

Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Lawan "Om" Sendiri, Modal Olimpiade

Badminton
HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Motogp
Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Liga Lain
Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Bundesliga
Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Liga Lain
MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com