Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kaki untuk Menolak Saat Melakukan Jump Shoot pada Permainan Bola Basket

Kompas.com - 21/09/2022, 23:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Ketika melakukan jump shoot, seorang pemain harus memperhatikan kaki tolakan. Dalam melakukan jump shoot, kaki yang digunakan untuk menolak adalah kanan dan kiri.

Shooting atau menembakkan bola merupakan salah satu teknik dasar permainan bola basket.

Shooting dapat diartikan sebagai upaya memasukkan bola ke dalam keranjang untuk mendapatkan poin.

Pada permainan bola basket, shooting dapat dilakukan dengan berbagai cara salah satunya adalah jump shoot.

Baca juga: Variasi Menggiring Bola dalam Permainan Bola Basket

Apa Itu Jump Shoot?

Jump shot merupakan satu dari beberapa jenis shooting dalam bola basket.

Pengertian jump shoot adalah teknik memasukkan atau menembakkan bola ke keranjang lawan dengan cara melompat.

Jump shoot dapat dilakukan untuk tembakan dari jarak jauh maupun dekat.

Dalam melakukan jump shoot, kaki yang digunakan untuk menolak adalah kedua kaki yaitu kaki kanan dan kiri.

Baca juga: Keberhasilan Suatu Regu dalam Permainan Bola Basket

Cara Melakukan Jump Shoot

Berikut adalah cara melakukan jump shoot pada permainan bola basket, seperti dilansir dari YouTube DBL Indonesia.

1. Posisikanlah badan setengah jongkok dan kedua kaki dibuka selebar bahu.

2. Jump shot bisa dilakukan dengan dua awalan yaitu dengan dua kaki berbarengan melompat (jump stop) atau dengan gerakan kaki satu-satu (stride stop).

3. Sesaat setelah berhenti melakukan dribble, lakukanlah lompatan ke atas untuk melepas tembakan.

Baca juga: Apa yang Dimaksud dengan Turnover dalam Permainan Bola Basket?

4. Perhatikanlah jarak titik tumpu atau tempat melompat dengan ring. Pastikanlah jarak tempat melompat dengan ring sudah ideal untuk melakukan tembakan.

5. Sebelum melepaskan tembakan, perhatikan jarak dengan lawan (defender). Ketika ada ruang terbuka, lakukanlah shooting.

6. Lakukanlah tembakan ketika bola ketika berada di titik lompatan tertinggi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com