Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP Amerika, Sang "Raja" Melawan Diri Sendiri

Kompas.com - 07/04/2022, 17:20 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Sirkuit Austin yang menjadi arena balap pada seri MotoGP Amerika merupakan salah satu favorit Marc Marquez (Repsol Honda).

Marc Marquez sebelumnya sempat absen pada dua seri yaitu MotoGP Mandalika dan MotoGP Argentina.

Hal itu karena kecelakaan tunggal yang dia alami pada sesi Kualifikasi MotoGP Mandalika di Sirkuit Mandalika.

Efeknya, penyakit diplopia Marc Marquez kambuh.

Baca juga: MotoGP Amerika 2022: Marc Marquez Comeback di Sirkuit Favorit, tetapi...

Namun, pada seri MotoGP Amerika kali ini dia mengutarakan kebangkitannya.

"Tentu saja saya sangat senang bisa kembali, luar biasa bisa kembali dan khususnya karena melakukannya di salah satu trek favorit saya," kata Marquez dikutip dari laman resmi MotoGP.

Comeback Tanpa Target

Kendati Sirkuit Austin menjadi salah satu favoritnya, Marc Marquez tak memasang target juara.

Hal ini melihat kondisi dirinya dan paddock seiring absen dua seri.

Baca juga: Jadwal MotoGP Amerika 2022, Ajang Comeback Marc Marquez

"Kami memiliki beberapa pekerjaan yang harus dilakukan setelah melewatkan dua balapan dan seluruh akhir pekan di Argentina."

"Jadi saya di sini tidak untuk menetapkan satu target saat ini. Ada yang harus dilakukan dan dipertimbangkan, tetapi terpenting kami kembali akhir pekan ini," kata dia.

Langganan Podium di Sirkuit Austin

Pernyataan Sirkuit Austin sebagai favorit Marc Marquez bukan ucapan belaka, tetapi juga catatan yang ada di dalamnya.

Sejak MotoGP 2013, dia nyaris selalu juara si Sirkuit Austin kecuali pada edisi MotoGP 2019.

Baca juga: Dapat Izin Dokter, Marc Marquez Comeback di MotoGP Amerika 2022

Pada musim 2019, dia mengalami kecelakaan saat memimpin balapan. Sehingga, gelar "raja" di Sirkuit Austin sedikit tercoreng.

Kemudian pada musim 2020, Sirkuit Austin tidak masuk dalam kalender MotoGP.

Kemudian, pada musim 2021, Marc Marquez kembali keluar sebagai juara seri MotoGP Amerika.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com