Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Shalika Aurelia, Pemain Timnas Indonesia Putri Pertama yang Berkarier di Eropa

Kompas.com - 08/01/2022, 18:40 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Pesepak bola putra Indonesia yang berkarier di Benua Eropa bisa dihitung jari. Artinya, tidak banyak. Apa lagi sosok pesepak bola putri.

Shalika Aurelia menjadi satu dari sedikitnya sosok pesepak bola yang berkesempatan berkarier di Eropa.

Dia bahkan menjadi wanita pertama Indonesia yang menandatangani kontrak kerja sama sebagai pemain profesional dengan klub Benua Eropa.

Shalika Aurelia baru saja mengumumkan dirinya bergabung dengan klub kasta kedua Liga Italia, Roma Calcio Femminile (CF), Sabtu (8/1/2022).

Baca juga: Bedah Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2020

Nama Shalika juga terdaftar sebagai pemain timnas Indonesia putri. Dia berposisi pemain bertahan atau bek.

Curi Ilmu di West Ham hingga Bayern Muenchen

Pengalaman Shalika cukup apik. Pemain kelahiran Jakarta itu pernah juga mencuri kesempatan "sekolah" di klub Liga Inggris, West Ham United.

Tepatnya pada tahun 2019, dia sempat menjalani trial di West Ham Women.

Selain itu, dia juga pernah menjalani tral di klub Liga Jerman, Bayern Muenchen Women pada 2021.

Kini, dia dipastikan berkarier di Benua Eropa, tepatnya bersama Roma CF yang berlaga di kasta kedua Liga Italia atau Serie B.

Baca juga: Mengapa Timnas Indonesia Bisa Dapat Dispensasi Karantina Setelah Pulang dari Singapura?

Tantangan Berat

"Langkah pertama di Eropa. Bangga untuk mulai bermain di klub ini di Serie B Italia," tulis Shalika di akun Instagram pribadinya.

Langkah Shalika tak mudah. Sebab, posisi Roma CF tengah tertinggal dari pesaing-pesaingnya.

Roma CF berada di zona degradasi, tepatnya di posisi ke-12.

Namun demikian, kondisi itu menjadi tantangan tersendiri bagi Shalika dalam karier pertamanya di Eropa.

Terlebih, usianya masih tergolong muda, yakni 18 tahun.

Baca juga: Mengapa Thailand Terkuat di Asia Tenggara? Ini Jawaban Shin Tae-yong

Profil Shalika Aurelia

  • Nama: Shalika Aurelia Viandrisa
  • Tempat lahir: Jakarta
  • Tanggal lahir: 1 Agustus 2003
  • Posisi: Bek
  • Karier:
    • Coca Cola Cup and Greenfields 2015
    • SSB Astam 2017
    • Tim PON DKI Jakarta
    • Timnas Indonesia Putri U-16 (2017-2019)
    • Timnas Indonesia Putri (2017-sekarang)

Baca juga: Pemain Timnas Indonesia Diminati Klub Korsel, Shin Tae-yong Siap Bantu, tetapi...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com