Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aksesori Renang yang Diizinkan dan Dilarang dalam Perlombaan

Kompas.com - 07/01/2022, 09:00 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis


KOMPAS.com - Renang adalah kegiatan olahraga yang dilakukan oleh banyak orang sekaligus menjadi cabang olahraga (cabor) bergengsi pada pesta olahraga internasional seperti Asian Games hingga Olimpiade.

Sebagai olahraga yang dipertandingkan pada pesta olahraga internasional, renang memiliki serangkaian peraturan yang wajib dipahami oleh setiap atlet. Salah satu peraturannya adalah perihal perlengkapan renang atau aksesori.

Dalam perlombaan renang, terdapat aturan terkait perlengkapan yang boleh digunakan dan dilarang .

Lantas apa saja aksesori yang boleh digunakan dan dilarang dalam perlombaan renang?

Aksesori yang Diizinkan dalam Perlombaan

Baca juga: Urutan Lomba Renang Gaya Ganti Estafet 4 x 100 Meter

Ada tiga aksesoris yang boleh digunakan dalam perlombaan renang, yaitu pakaian renang, penutup kepala (topi renang), dan kacamata renang. Berikut penjelasan singkatnya.

Pakaian Renang

Pakaian renang atau baju renang tentu saja perlengkapan wajib setiap atlet baik pria maupun wanita.

Untuk atlet wanita, baju renangnya menutupi bagian atas hingga paha. Sedangkan, atlet pria hanya menggunakan celana khusus renang.

Aisya Husein dalam buku berjudul Mengenal Olahraga Renang (2012), merk dan tipe pakaian renang yang boleh digunakan atlet harus ditentukan dan diputuskan oleh Federasi Renang Internasional (FINA).

Adapun pakaian renang biasanya terbuat dari bahan sintetis seperti polyerethane, yang merupakan campuran lycra, spandex atau elastane.

Topi Renang

Elysha Chloe Pribadi dinobatkan sebagai perenang terbaik kelompok umur 2 (14-15 tahun) di ajang 3rd Indonesia Open Aquatic Championship atau IOAC 2019 yang berlangsung di Stadion Akuatik, Gelora Bung Karno Jakarta, 13-17 Desember 2019. DOK. ISTIMEWA Elysha Chloe Pribadi dinobatkan sebagai perenang terbaik kelompok umur 2 (14-15 tahun) di ajang 3rd Indonesia Open Aquatic Championship atau IOAC 2019 yang berlangsung di Stadion Akuatik, Gelora Bung Karno Jakarta, 13-17 Desember 2019.
Salah satu tujuan atlet renang menggunakan topi renang dalam melakukan gerakan renang adalah untuk membuat rambut tidak kasar.

Selain itu, topi renang juga berfungsi agar rambut tidak rontok dan tidak menggangu wajah.

Adapun, topi renang terbuat dari bahan latex.

Baca juga: 3 Fase Gerakan Lengan pada Renang Gaya Punggung

Kacamata Renang

Kacamata renang berguna untuk menjaga mata tidak terasa perih ketika berada di dalam air dan juga membuat pandangan menjadi lebih jelas.

Untuk atlet berkacamata dapat memilih untuk mengenakan kacamata renang minus, atau mengenakan lensa kontak bersama kacamata normal.

Aksesori yang Dilarang dalam Perlombaan

Menurut peraturan, dalam perlombaan renang para atlet tidak diperbolehkan menggunakan aksesori atau atribut yang bisa memengaruhi kecepatan dan lainnya.

Salah satu perlengkapan yang tidak boleh dikenakan dalam perlombaan renang yaitu sarung tangan berselaput.

Selain itu, perlengkapan seperti sirip, kaki katak, dan atribut yang memengaruhi kecepatan dilarang dalam perlombaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com