Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Garis Serang dalam Bola Voli

Kompas.com - 03/12/2021, 10:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Permainan bola voli dimainkan oleh enam orang dalam satu timnya dengan posisi tiga pemain di depan dan tiga sisanya di area belakang.

Sebanyak tiga pemain di depan biasanya akan diisi oleh dua spiker yang sekaligus bertugas blocker.

Posisi pemain yang ideal untuk melakukan smash atau serangan adalah spiker atau smasher di depan.

Adapun satu lainnya adalah tosser. Seorang tosser bertugas untuk memberikan umpan kepada rekannya sekaligus membangun serangan tim.

Baca juga: Teknik Servis Mengapung dalam Bola Voli

Sementara tiga pemain di belakang diisi oleh satu orang libero dan dua pemain bertahan.

Seorang libero cukup istimewa karena dia mengenakan jersey yang berbeda dibanding rekan lainnya.

Adapun tugas libero sepenuhnya bertahan. Dia tidak boleh melakukan serangan smash. Uniknya, dia bebas keluar masuk menggantikan pemain lain.

Area pemain depan dan belakang dalam bola voli terpisahkan oleh garis serang .

Pemain belakang boleh melakukan serangan berupa smash tetapi tidak boleh melebih garis serang.

Baca juga: Apa yang Dimaksud dengan Pemain Universal dalam Bola Voli?

Adapun garis batas serang untuk pemain belakang dari garis tengah yang sejajar dengan jaring yaitu sepanjang 3 (tiga) meter.

Fungsi Garis Serang dalam Bola Voli

Ilustrasi pola penyerangan 4Sm-2Su dalam bola voli. (Grafis: VAN)VAN Ilustrasi pola penyerangan 4Sm-2Su dalam bola voli. (Grafis: VAN)

Apa fungsi garis serang dalam permainan bola voli?

Sesuai dengan penjelasan di atas, fungsi garis serang adalah pembatas area untuk pemain belakang dengan pemain depan.

Garis 3 meter yang melebar dekat net fungsinya adalah batas pemain belakang melakukan serangan.

Artinya, pemain belakang boleh melakukan serangan berupa smash tetapi tidak boleh melebihi garis serang tersebut.

Baca juga: Servis dengan Cara Bola Dilempar ke Atas dalam Bola Voli

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com