Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Medali PON XX Papua: Jatim Salip DKI Lagi, Jabar Nyaman di Puncak

Kompas.com - 10/10/2021, 07:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber PON Papua

KOMPAS.com - Provinsi Jawa Timur (Jatim) kembali menyalip DKI Jakarta dalam persaingan di papan atas klasemen medali Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.

Setelah sempat turun ke peringkat ketiga, Jatim yang menyalip DKI Jakarta kini kembali menempati posisi kedua klasemen medali PON XX Papua 2021.

Jatim menempati peringkat kedua klasemen medali PON Papua 2021 dengan koleksi 68 emas, 61 perak, dan 52 perunggu.

Jumlah raihan medali emas Jatim sama dengan DKI Jakarta yang kini berada di peringkat ketiga klasemen PON Papua 2021.

Namun, Jatim unggul jumlah medali perak sehingga berhak menduduki peringkat kedua.

Baca juga: PON XX Papua, Jawa Timur Pertahankan Tradisi 41 Tahun Juara Umum Panahan

Pada Sabtu (9/10/2021), Jatim sukses menambah sembilan medali emas dan 13 perak.

Adapun salah satu emas yang diraih Jatim lahir dari cabang olahraga bola basket.

Tim bola basket putri Jawa Timur berhasil membawa pulang medali emas setelah menang atas Bali pada final yang berlangsung di GOR Mimika Sport Complex (MSC), Sabtu (9/10/2021).

Jatim sukses mengalahkan tim putri Bali dengan skor 56-37.

Kemenangan tim basket putri Jatim menjadi momen istimewa karena mereka sudah lama tidak membawa pulang medali emas PON.

Baca juga: Penugasan Wasit Berlisensi FIFA di PON XX Papua 2021 Undang Apresiasi

Melansir laman resmi PON Papua, tim basket putri Jatim kali terakhir membawa pulang medali emas pada PON 1996 di Jakarta.

Kemenangan terasa semakin istimewa setelah tim bola basket putri Jatim mampu membantu provinsinya tetap bersaing di papan atas klasemen medali PON Papua 2021.

Saat Jatim bersaing ketat dengan DKI Jakarta, Jawa Barat (Jabar) tampak nyaman di puncak klasemen.

Jabar terus memimpin klasemen PON Papua dalam beberapa hari terakhir. Mereka kini berada di puncak klasemen dengan koleksi 78 emas, 65 perak, dan 71 perunggu.

Mereka unggul 10 medali emas atas Jatim dan DKI Jakarta yang bersaing ketat di peringkat kedua serta ketiga.

Baca juga: Klasemen Medali PON XX Papua: Jabar Kokoh di Puncak, Tembus 200 Medali

Adapun tuan rumah Papua kini masih berada di peringkat keempat dengan rauhan 59 emas, 32 perak, dan 59 perunggu.

Peringkat di papan klasemen PON Papua 2021 bisa berubah mengingat masih banyak medali emas yang diperebutkan.

Rangkaian pertandingan PON Papua 2021 baru akan berakhir pada 15 Oktober mendatang.

Berikut 10 besar klasemen PON Papua 2021 hingga Minggu (10/10/2021) pagi WIB:

Peringkat Kontingen Emas Perak Perunggu Total
1 Jawa Barat 78 65 71 214
2 Jawa Timur 68 61 52 181
3 DKI Jakarta 68 54 70 192
4 Papua 59 32 59 150
5 Jawa Tengah 18 31 35 84
6 Bali 15 13 21 49
7 Riau 14 15 15 44
8 Kalimantan Timur 9 23 29 61
9 Lampung 8 5 5 18
10 Banten 7 9 20 36
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com