Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Olahraga Hapkido Akan Jadi Ekshibisi PON XX Papua 2021

Kompas.com - 30/08/2021, 11:43 WIB
Josephus Primus

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Olahraga bela diri asal Korea Selatan, hapkido, akan menjadi olahraga ekshibisi pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.

Menurut informasi dari Direktur Penelitian dan Pengembangan Pengurus Pusat Hapkido Indonesia (PPHI) Widi Nugroho Sahib, hapkido akan tampil pada Sabtu (25/9/2021).

"Kami tampil sebagai olahraga ekshibisi di PON XX Papua 2021," kata Widi Nugroho Sahib.

Olahraga ekshibisi adalah olahraga dalam status memperkenalkan diri dan belum dijadikan olahraga pertandingan pada turnamen atau kompetisi.

Poster PON XX Papua 2021 dengan latar belakang Stadion Lukas Enembe.
 
DOK. Humas Kemenkominfo Poster PON XX Papua 2021 dengan latar belakang Stadion Lukas Enembe.

Baca juga: Indonesia Selenggarakan Kejuaraan Bela Diri Hapkido Virtual

PPHI resmi menjadi anggota Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) sejak Rabu (24/4/2019) pada rapat kerja nasional (rakernas) KONI di Jakarta.

Baca juga: Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Hapkido ASEAN

Sementara itu, Widi menginformasikan lagi, Wakil Wali Kota Jayapura Rustan Saru saat ini menjadi Ketua Pengurus Daerah Hapkido Provinsi Papua.

"Pak Rustan Saru juga menjadi ketua panitia pelaksana ekshibisi hapkido di PON XX Papua 2021," imbuh Widi Nugroho Sahib.

Suasana malam di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, PapuaDok Humas PLN UIW PPB Suasana malam di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, Papua

Sementara itu, menurut rilis PPHI pada Minggu (29/8/2021), PPHI baru saja menyelesaikan Pendidikan dan Pelatihan ke-VII sekaligus penyegaran pelatih tingkat nasional.

Kegiatan itu terlaksana di Yogyakarta pada 27-29 Agustus 2021.

Dibuka secara resmi oleh Ketua KONI Yogyakarta Joko Pekik Irianto, diklat diikuti 20 orang pelatih dan 18 pengurus provinsi hapkido di Indonesia.

Dua atlet peserta Kejuaraan Online 1st South East Asia Hapkido Union, Sylvia Candra (kiri)  dan Alexander Indra (kanan) pada 6-7 Maret 2021.PP Hapkido Indonesia Dua atlet peserta Kejuaraan Online 1st South East Asia Hapkido Union, Sylvia Candra (kiri) dan Alexander Indra (kanan) pada 6-7 Maret 2021.

Pemegang master hapkido internasional Vincentius Yoyok Suryadi dan dua asisten yakni Sabeum Nugroho dan Sabeum Indra memimpin pelatihan pada diklat itu.

Pada PPHI, Vincentius Yoyok Suryadi adalah Direktur Teknik.

Sementara, Nugroho dan Indra adalah pelatih tingkat nasional.

Aquatic Arena PON Papua. Dok WASKITA KARYA Aquatic Arena PON Papua.

Vincentius Yoyok Suryadi yang juga pendiri hapkido di Indonesia pun mengatakan tujuan diklat yaitu meningkatan mutu pelatih dan standardisasi tingkat nasional, kaderisasi pelatih yang berkualitas dan tersertifikasi di seluruh provinsi, sebagai coaching clinic untuk calon pelatih di ekshibisi PON XX Papua 2021, serta silaturahim antar-praktisi hapkido.

Pengurus Hapkido Indonesia bersama Sekretaris Kemenpora Gatot S Dewa Broto (ketiga dari arah kiri pembaca), Kamis (5/3/2020). Berdiri ketiga dari arah kanan pembaca adalah Ketua Umum Hapkido Indonesia GBPH Prabukusumo.
Hapkido Indonesia Pengurus Hapkido Indonesia bersama Sekretaris Kemenpora Gatot S Dewa Broto (ketiga dari arah kiri pembaca), Kamis (5/3/2020). Berdiri ketiga dari arah kanan pembaca adalah Ketua Umum Hapkido Indonesia GBPH Prabukusumo.

Dalam kesempatan itu, diperoleh informasi bahwa Ketua Umum PPHI GBPH Prabukusumo punya komitmen melaksanakan program kerja PPHI, agenda rutin tahunan, serta kaderisasi pelatih baru maupun mengolahkembangkan kapabilitas pelatih hapkido tingkat nasional yang telah ada selama ini, sesuai standar dunia serta teregistrasi resmi di PPHI.

Prabukusumo menyebut pendanaan diklat kali ini seluruhnya berasal dari swadaya peserta diklat yang dikoordinasikan oleh panitia pelaksana.

Salah satu gerakan dalam hapkido. Hapkido adalah olahraga bela diri asal Korea Selatan.
Hapkido PPHI Salah satu gerakan dalam hapkido. Hapkido adalah olahraga bela diri asal Korea Selatan.

Prabukusomo lebih lanjut membeberkan fakta bahwa selama enam tahun sejak hapkido berdiri di Indonesia, pengurus cabang olahraga ini sudah melaksanakan empat kali kejuaraan nasional.

PPHI juga mengirim atlet untuk tiga kejuaraan internasional.

Hapkido Indonesia, kata Prabukusumo mencatatkan raihan juara umum di Singapura, juara umum kedua di Korea Selatan, dan juara umum di Hong Kong.

Jajaran pelatih dan Pengurus Pusat Hapkido Indonesia (PPHI) pada diklat nasional Hapkido Indonesia, 27-29 Agustus 2021 di Yogyakarta. 

PPHI resmi menjadi anggota Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) sejak Rabu (24/4/2019) pada rapat kerja nasional (rakernas) KONI di Jakarta.
Hapkido PPHI Jajaran pelatih dan Pengurus Pusat Hapkido Indonesia (PPHI) pada diklat nasional Hapkido Indonesia, 27-29 Agustus 2021 di Yogyakarta. PPHI resmi menjadi anggota Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) sejak Rabu (24/4/2019) pada rapat kerja nasional (rakernas) KONI di Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com