Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Drawing Liga Champions 2021-2022

Kompas.com - 27/08/2021, 09:30 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

Sumber UEFA

KOMPAS.com - Hasil drawing atau undian fase grup Liga Champions 2021-2022 sudah keluar. Sebanyak 32 tim akan bertanding dibagi menjadi delapan grup.

Setelah drawing dilakukan, banyak ajang reuni yang dihasilkan, salah satunya adalah pertemuan kembali Lionel Messi dengan Pep Guardiola.

Diketahui, Messi dan Guardiola pernah bekerja sama sebagai pemain-pelatih di Barcelona antara 2008 sampai 2012.

Selain reuni Messi-Guardiola, drawing babak grup Liga Champions 2021-2022 juga mempertemukan kembali klub-klub yang memiliki kenangan di masa lalu.

Baca juga: Kisah di Balik Pembuatan Trofi Liga Champions

Manchester United contohnya, mereka akan berjumpa lagi dengan klub yang mengalahkan mereka di final Liga Europa 2020-2021, Villarreal, di Grup F.

Kemudian, Barcelona, juga akan berjumpa lagi dengan klub yang memberi mereka mimpi buruk di Liga Champions 2019-2020, Bayern Muenchen, di Grup E.

Diketahui, pada babak perempat final Liga Champions 2019-2020 Barcelona dipermalukan oleh Bayern Muenchen usai takluk 2-8 di Estadio Da Luz.

Reuni juga terjadi di Grup D yang mempertemukan Inter Milan, Real Madrid, dan Shakhtar Donetsk. 

Sebelumnya, ketiga tim tersebut juga bersua dalam fase grup Liga Champions musim lalu.

Baca juga: Arti Delapan Bintang pada Logo Liga Champions

Adapun, laga matchday pertama Liga Champions akan dihelat mulai 14-15 September 2021 mendatang.

Berikut hasil drawing babak penyisihan grup Liga Champions 2021-2022:

Grup A

No. Nama Klub  Asal
1 Manchester City Inggris
2 Paris Saint-Germain Perancis
3 RB Leipzig Jerman
4 Clube Burgge Belgia

Grup B

No. Nama Klub  Asal
1 Atletico Madrid Spanyol
2 Liverpool Inggris
3 FC Porto Portugal
4 AC Milan Italia

Grup C

No. Nama Klub Asal
1 Sporting CP Portugal
2 Borussia Dotmund Jerman
3 Ajax Amsterdam Belanda
4 Besiktas Turki

Grup D

No. Nama Klub Asal
1 Inter Milan Italia
2 Real Madrid Spanyol
3 Shakthar Donetsk Ukraina
4 Sheriff Tiraspol Moldova

Grup E

No. Nama Klub Asal
1 Bayern Muenchen Jerman
2 Barcelona Spanyol
3 Benfica Portugal
4 Dynamo Kyiv Ukraina

Grup F

No. Nama Klub Asal
1 Villarreal Spanyol
2 Manchester United Inggris
3 Atalanta Italia
4 Young Boys Swiss

Grup G

No. Nama Klub Asal
1 Lille Perancis
2 Sevilla Spanyol
3 RB Salzburg Austria
4 VfL Wolfsburg Jerman

Grup H

No. Nama Klub Asal
1 Chelsea Inggris
2 Juventus Italia
3 Zenit St. Petersburg Rusia
4 Malmo FF Swedia
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com