Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumlah Medali Brasil di Cabor Sepak Bola Putra Olimpiade

Kompas.com - 07/08/2021, 21:20 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

Sumber Olympic

KOMPAS.com - Brasil dipastikan keluar sebagai pemenang dalam perebutan medali emas cabang olahraga (cabor) sepak bola Olimpiade Tokyo 2020.

Keberhasilan itu didapat setelah Brasil mengalahkan Spanyol pada partai final cabor sepak bola Olimpiade Tokyo 2020.

Bertanding di Stadion Yokohama, Sabtu (7/8/2021) malam WIB, Brasil menang dengan skor 2-1 atas Spanyol.

Dua gol kemenangan Brasil dicetak oleh Matheus Cunha (45+2') dan Malcom (108').

Baca juga: Benarkah Medali Emas Olimpiade Terbuat dari Emas?

Sedangkan gol semata wayang Spanyol dicetak oleh Mikel Oyarzabal (61').

Brasil pun memastikan meraih medali emas cabor sepak bola putra Olimpiade Tokyo 2020.

Bagi Brasil, ini merupakan medali emas kedua mereka dalam dua edisi Olimpiade beruntun.

Pada edisi sebelumnya di Olimpiade Rio de Janeiro 2016, Brasil yang saat itu diperkuat pemain seperti Rafinha, Gabriel Jesus, hingga Neymar juga meraih emas.

Baca juga: Sejarah Singkat Cabor Sepak Bola di Olimpiade

Timnas Brasil saat itu sukses menaklukan Jerman lewat adu penalti dengan keunggulan 5-4 setelah bermain imbang 1-1 selama 120 menit.

Berselang lima tahun kemudian, Brasil kembali meraih medali emas.

Lantas berapa jumlah medali Brasil di Olimpiade?

Dilansir dari situs resmi Olympics, Brasil telah mengoleksi tujuh medali dengan rincian, dua emas, tiga perak, dan dua perunggu pada 14 kesempatan.

Baca juga: Olimpiade dan Tradisi Bagi Kondom

Berikut prestasi timnas Brasil di cabor sepak bola putra Olimpiade:

  • Olimpiade Los Angeles 1984 - Perak
  • Olimpiade Seoul 1988 - Perak
  • Olimpiade Atlanta 1996 - Perunggu
  • Olimpiade Beijing 2008 - Perunggu
  • Olimpiade London 2012 - Perak
  • Olimpiade Rio de Janeiro 2016 - Emas
  • Olimpiade Tokyo 2020 - Emas
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com