Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Domenico Berardi, Si Bengal yang Setia Jadi Ikon Sassuolo

Kompas.com - 07/07/2021, 21:40 WIB
Medikantyo Junandika Adhikresna

Penulis

KOMPAS.com - Domenico Berardi menarik perhatian penggemar timnas Italia berkat penampilannya dalam dua laga awal di penyisihan Grup A Euro 2020.

Sumbangsih dari Domenico Berardi dalam laga melawan Swiss dan Turki, adalah memberi assist kepada Manuel Locatelli serta melepaskan bola terakhir yang berbuah gol bunuh diri bek Merih Demiral.

Kontribusi tersebut membuat Italia meraih kemenangan atas dua lawannya dengan skor sama, 3-0, hingga akhirnya keluar sebagai juara grup.

Euro 2020 sendiri menjadi panggung debut bagi Domenico Berardi untuk membela timnas Italia dalam kejuaraan besar.

Pelatih timnas Italia saat ini, Roberto Mancini, juga menjadi sosok yang memberikan Domenico Berardi kesempatan turun kali perdana bersama Gli Azzurri di level senior pada Juni 2018 lalu.

Bagi seorang Domenico Berardi, panggilan dari Mancini adalah momentum penebusan atas kesalahannya di masa lalu.

Baca juga: Nicolo Barella, Si Radio Kecil Motor Lini Tengah Timnas Italia di Euro 2020

Seperti dilansir dari laman Goal, Berardi pernah mendapat sanksi larangan membela skuad timnas negaranya di berbagai kelompok umur selama sembilan bulan dari Federasi Sepak Bola Italia (FIGC).

Hukuman tersebut dijatuhkan karena Berardi menolak panggilan membela timnas Italia U-19 jelang Piala Eropa U-19 pada 2013.

Selain itu, isu kedisiplinan berkat koleksi kartu kuning dan merah saat tampil di lapangan sempat membuat Berardi dicap sebagai pemain bengal.

Meskipun begitu, performanya di level klub bersama Sasuolo terbilang konsisten sebagai seorang penyerang dilihat dari torehan gol saat turun di berbagai kompetisi.

Bahkan dalam total 61 penampilan di ajang kompetisi tertinggi Liga Italia, Serie A, dua musim terakhir, Berardi mencetak 31 gol.

Caglar Soyuncu (kiri) berduel dengan Domenico Berardi (kanan) pada laga pembuka Euro 2020 yang mempertemukan Italia vs Turki di Stadion Olimpico, Sabtu (12/6/2021) dini hari WIB.AFP/ FILIPPO MONTEFORTE Caglar Soyuncu (kiri) berduel dengan Domenico Berardi (kanan) pada laga pembuka Euro 2020 yang mempertemukan Italia vs Turki di Stadion Olimpico, Sabtu (12/6/2021) dini hari WIB.

Catatan yang sama membuatnya dilirik oleh berbagai klub, baik asal Italia maupun kompetisi Eropa lain, untuk mendapatkan jasanya.

Namun, Domenico Berardi sepertinya belum akan tergoda meninggalkan Sassuolo, bahkan seusai Euro 2020 yang makin melambungkan namanya.

Sikap setia Berardi membuatnya disamakan dengan legenda timnas Italia lainnya, Francesco Totti, yang hanya membela AS Roma sepanjang karier profesionalnya.

Baca juga: Jorginho, Sosok Jangkar Andalan Timnas Italia di Euro 2020

“Berardi adalah simbol kami, ibarat sosok Francesco Totti bagi Sassuolo,” ujar CEO Sassuolo, Giovanni Carnevali, seperti dilansir dari Tuttosport.

Jelang laga final Euro 2020 nanti, Berardi memiliki peluang menyamai Totti dalam hal lain yakni memberikan prestasi berupa gelar juara bagi skuad Gli Azzurri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak, PPKGBK Pastikan Lapangan Tak Terganggu Usai Konser

Indonesia Vs Irak, PPKGBK Pastikan Lapangan Tak Terganggu Usai Konser

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Umumkan Pensiun

Jadwal MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Umumkan Pensiun

Motogp
Ucapkan Perpisahan Setelah 912 Laga, Claudio Ranieri Berkaca-kaca

Ucapkan Perpisahan Setelah 912 Laga, Claudio Ranieri Berkaca-kaca

Liga Italia
Man City Vs Man United, Erik ten Hag Tolak Bahas Masa Depan

Man City Vs Man United, Erik ten Hag Tolak Bahas Masa Depan

Liga Inggris
Perwakilan Man United Bertemu Kieran McKenna, Duel dengan Chelsea

Perwakilan Man United Bertemu Kieran McKenna, Duel dengan Chelsea

Liga Inggris
Head to Head Bali United Vs Borneo FC: Laga Pelipur Lara Tak ke Final

Head to Head Bali United Vs Borneo FC: Laga Pelipur Lara Tak ke Final

Liga Indonesia
Jay Idzes Mau Berjuang untuk Timnas Indonesia, Siap Jadi Kiper dan Striker

Jay Idzes Mau Berjuang untuk Timnas Indonesia, Siap Jadi Kiper dan Striker

Timnas Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024, Indonesia Pastikan 1 Tiket Semifinal

Jadwal Malaysia Masters 2024, Indonesia Pastikan 1 Tiket Semifinal

Badminton
Gelandang West Ham Lucas Paqueta Didakwa Melanggar Aturan Taruhan

Gelandang West Ham Lucas Paqueta Didakwa Melanggar Aturan Taruhan

Liga Inggris
Cerita Thoriq Alkatiri Jalani 2 Tugas Wasit di Lapangan dan VAR

Cerita Thoriq Alkatiri Jalani 2 Tugas Wasit di Lapangan dan VAR

Liga Indonesia
Kesan Jay Idzes soal Julukan 'Bang Jayadi' dari Fans Timnas Indonesia

Kesan Jay Idzes soal Julukan "Bang Jayadi" dari Fans Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata Chico Usai Tersingkir dari Malaysia Masters 2024

Kata Chico Usai Tersingkir dari Malaysia Masters 2024

Badminton
Tekad Dejan/Gloria 'Pecah Telur' Vs Rinov/Pitha di 8 Besar Malaysia Masters

Tekad Dejan/Gloria "Pecah Telur" Vs Rinov/Pitha di 8 Besar Malaysia Masters

Badminton
Final Piala FA Man City Vs Man United: Maguire Ingin Pulih Perkuat Setan Merah

Final Piala FA Man City Vs Man United: Maguire Ingin Pulih Perkuat Setan Merah

Liga Inggris
Skuad Italia untuk Euro 2024: Tak Ada Nama Locatelli dan Emil Audero

Skuad Italia untuk Euro 2024: Tak Ada Nama Locatelli dan Emil Audero

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com