Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Georgina Rodriguez: Saya Malu di Depan Ronaldo Ketika...

Kompas.com - 01/03/2021, 05:55 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Kekasih Cristiano Ronaldo, Georgina Rodriguez, baru-baru ini membeberkan kisah asmaranya bersama sang megabintang.

Georgina Rodriguez menikmati kisah cintanya dengan Ronaldo sekaligus bersama anak-anak mereka.

Dalam sebuah wawancara bersama majalah Sportweek, Georgina menceritakan beberapa aktivitasnya bersama eks bintang Real Madrid dan Manchester United itu.

Salah satunya adalah aktivitas olahraga antara keduanya.

Baca juga: Messi dan Ronaldo Pekan Ini: Kompak Cetak Gol Ke-19 tapi Beda Nasib

Georgina awalnya begitu kikuk dan malu tiap kali menjalani olahraga bersama pria 35 tahun tersebut.

Karakter atlet kuat dalam diri Ronaldo dalam menjaga fisik membuat Georgina sedikit minder.

Namun, dia mulai percaya diri karena CR7 sabar dan selalu memotivasi model 27 tahun itu.

"Saya banyak belajar darinya. Dia membantu, mengajari dan selalu memotivasi saya," kata Georgina Rodriguez dikutip RT Sport.

Baca juga: Daftar Top Skor Liga Italia, Ronaldo Tetap Berkuasa meski Gagal Bawa Juventus Menang

"Awalnya, saya merasa malu ketika berolahraga di depan dia," ungkap model asal Argentina tersebut.

"Dia selalu menjadi dirinya sendiri. Tetapi, semua berubah. Dia adalah inspirasi saya dan anugerah terindah," ujarnya.

Di masa pandemi seperti ini, Georgina Rodriguez merasa sedikit beruntung. Bukan hanya karena bisa lebih lama dengan Cristiano Ronaldo di rumah, tetapi juga sedikit bebas ketika hendak keluar.

Sebab, mereka wajib mengenakan masker tiap kali keluar rumah. Alhasil wajah Georgina dan Ronaldo sedikit tertutupi bahkan sulit dikenali.

Baca juga: Hasil Hellas Verona Vs Juventus, Gol Cristiano Ronaldo Tak Hasilkan 3 Poin

"Tentu saja, kami tidak bisa pergi berbelanja," kata dia.

"Akan tetapi berkat masker, kami terkadang berhasil melarikan diri. Beberapa tahun lalu kami bahkan pergi ke bioskop."

Baginya, Ronaldo adalah sosok yang lengkap baik sebagai suami maupun ayah.

"Dia adalah ayah yang super dan suami terhebat yang pernah saya impikan," ungkap Georgina Rodriguez.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com