Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Taktiknya Dipertanyakan, Andrea Pirlo Naik Pitam

Kompas.com - 28/02/2021, 11:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Andrea Pirlo kesal ketika taktiknya pada laga Hellas Verona vs Juventus dipertanyakan oleh seorang komentator.

Juventus tidak tampil full team saat bertandang ke markas Hellas Verona, Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Minggu (28/2/2021) dini hari WIB.

Mereka banyak kehilangan pemain karena cedera dan akumulasi kartu. Oleh sebab itu, pelatih Andrea Pirlo mau tidak mau memasang formasi darurat.

Beberapa pemain tampil tidak pada posisinya dan yang paling kentara adalah Alex Sandro.

Alex Sandro biasanya bermain sebagai bek kiri, tetapi pada laga kontra Verona, dia dipasang di jantung pertahanan.

Baca juga: Daftar Top Skor Liga Italia, Ronaldo Tetap Berkuasa meski Gagal Bawa Juventus Menang

Pemain asal Brasil itu menggalang pertahanan Si Nyonya Besar bersama Matthijs de Ligt dan Merih Demiral dalam formasi 3-5-2.

Formasi "aneh" yang digunakan Pirlo dalam laga tersebut mengundang tanya dari seorang pundit Sky Sport Italia, Giancarlo Padovan.

Padovan tidak habis pikir mengapa Pirlo memasang pemain tidak di posisi terbaiknya.

Menanggapi hal tersebut, Pirlo tampak kesal dan menyerang balik sang pundit.

“Kami berada dalam situasi darurat, jika Anda melihat banyak pemain yang absen," kata Pirlo, seperti dikutip dari Football Italia.

Baca juga: Juventus Ditahan Imbang Hellas Verona, Pirlo Semprot Pemain Muda

"Saya sudah mengadaptasi Alex Sandro sebagai bek tengah, jadi kami tidak bisa menciptakan lebih dari itu," ucap Pirlo menambahkan.

"Jika Anda kehilangan empat bek, full-back dan striker, maka beri tahu saya apa yang harus saya lakukan," tutur pelatih asal Italia itu tegas.

Juventus memang banyak kehilangan pemain di lini pertahanan, termasuk dua bek tengah Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci karena cedera.

Dua full-back reguler Juventus, Danilo dan Juan Cuadrado juga sedang menepi. Danilo terkena akumulasi kartu, sedangkan Cuadrado cedera.

Adapun laga Verona vs Juventus berakhir tanpa pemenang. Kedua kesebelasan bermain sama kuat 1-1.

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia, Juventus Tertinggal 7 Poin dari Inter Milan

Juventus unggul lebih dulu lewat Cristiano Ronaldo (49'), sebelum dibalas Verona melalui Antonin Barak (77').

Hasil imbang ini membuat Juventus tertahan di peringkat ketiga klasemen Liga Italia dengan koleksi 46 poin dari 23 laga.

Sementara, Hellas Verona menempai urutan kesembilan klasemen dengan 35 poin dari 24 pertandingan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas U20 Indonesia Tempa Diri di Como, Terima Kasih Indra Sjafri untuk Fabregas

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Singapore Open 2024, Fikri/Bagas Pontang-panting Lawan Juara Dunia

Badminton
Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Rekap Singapore Open 2024: Fajar/Rian Menang, 3 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Liga Lain
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Badminton
Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Liga Indonesia
Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

Liga Italia
Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com