Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lionel Messi ke PSG? Berita Palsu!

Kompas.com - 12/11/2020, 19:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber Marca

KOMPAS.com - Ayah Lionel Messi, Jorge, tampak tidak senang dengan berita yang menyebutkan anaknya itu bakal bergabung dengan Paris Saint-Germain (PSG).

Lewat unggahan Insta Story di Instagram, Jorge membantah keterkaitan Messi dengan PSG.

"Berhenti membuat berita palsu!" tulis Jorge, seperti dikutip dari Marca, Kamis (12/11/2020).

Rumor Messi ke PSG pertama kali dsisebarkan oleh ESPN. ESPN melaporkan bahwa PSG sudah menghubungi Jorge.

Baca juga: Obrolan Pertama Koeman dan Messi di Barcelona Terungkap, Begini Isinya

Kontak antara PSG dan Jorge itu kabarnya membahas proses negosiasi transfer Messi, yang bisa dimulai Januari tahun depan.

La Pulga diketahui masih memiliki kontrak di Barcelona hingga akhir musim depan.

Akan tetapi, megabintang asal Argentina itu boleh bernegosiasi dengan klub lain enam bulan sebelum kontraknya habis.

Bantahan dari Jorge terkait transfer Messi ke PSG itu didukung oleh Onda Cero Radio.

Baca juga: Ada Messi dan Ronaldo dalam Rencana PSG Pertahankan Duo Neymar-Mbappe

Dalam laporannya, Onda Cero mengklaim bahwa Jorge belum menjalin kontak dengan pihak Les Parisiens.

Selain dikaitkan dengan PSG, Messi juga dirumorkan bakal hengkang ke Manchester City.

Faktor keberadaan Pep Guardiola di Man City menjadi penyebab kabar itu berembus liar.

Messi diharapkan bisa bereuni dengan Guardiola di Man City untuk mengulang kesuksesan mereka selama membela Barcelona (2008-2012).

Baca juga: Setien Tak Pantas Jadikan Messi sebagai Alasan Keterpurukan Barcelona

Telepas dari itu semua, Messi saat ini masih berstatus pemain Barcelona dan dia telah berkomitmen kepada klub.

Sepanjang musim 2020-2021 yang masih berjalan, Messi masih menjadi anadalan di Barcelona asuhan Ronald Koeman.

Messi sejauh ini sudah mencetak enam gol dan empat assist dalam 10 pertandingan Barca di semua kompetisi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com