Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Covid-19 Menimpa Skuad Lechia Gdansk, Bagaimana dengan Egy?

Kompas.com - 30/10/2020, 21:34 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Kabar kasus virus corona (Covid-19) menimpa klub Liga Utama Polandia, Lechia Gdansk, pada Jumat (30/10/2020).

Lechia Gdansk mengumumkan bahwa ada beberapa kasus Covid-19 di skuadnya.

Pengumuman ini keluar setelah seluruh pemain dan staf menjalani tes swab jelang laga Lechia Gdansk kontra Olimpia Grudz.

Akan tetapi, klub yang bermarkas di PGE Arena Gdansk itu tidak memberitahu indentitas siapa staf atau pemain yang terpapar Covid-19.

Saat ini, pihak klub melakukan prosedur pencegahan penularan Covid-19 dengan memisahkan individu yang terjangkit dari tim.

Baca juga: Pertama Kalinya, Egy Maulana Vikri Turun di Dua Laga Beruntun bagi Lechia Gdansk

Selain itu, Lechia Gdansk juga memastikan bahwa seluruh pemain dan staf dalam keadaan baik-baik saja dan tidak menunjukkan gejala alias.

"Dari awal pandemi, kami menerapkan protokol kesehatan ketat di klub," kata juru bicara Lechia Gdansk, Arkadiusz Brulinski seperti dilansir BolaSport.com dari Sport Trojmiasto.

"Kami harap orang-orang yang terinfeksi Covid-19 akan lolos negatif saat dites lagi dan sembuh dengan cepat," imbuhnya.

Alhasil laga Lechia Gdansk kontra Olimpia Grudz yang dijadwalkan pada Sabtu (31/10/2020) berpeluang ditunda.

Kendati demikian, pihak klub saat ini masih menunggu keputusan dari federasi sepak bola Polandia (PZPN).

Baca juga: Egy Maulana Vikri Bantu Lechia Gdansk Menang 3-1 Kontra Wisla Plock

Masih melansir dari sumber yang sama, dikabarkan kasus Covid-19 yang menimpa skuad Lechia Gdansk ini setelah melakoni laga tandang ke Zagliebe Lubin (23/10/2020).

Adapun Zagliebe Lubin juga telah mengumumkan bahwa mereka menemukan kasus Covid-19 di skuadnya.

Zagliebe Lubin juga mengumumkan laga mereka melawan Bielsko-Biala ditunda.

Lalu bagaimana dengan kabar Egy Maulana Vikri?

Egy Maulana Vikri yang saat ini membela Lechia Gdansk merupakan salah satu pemain yang ikut dibawa tim saat menghadapi Zagliebe dan Wisla Krakow.

Baca juga: [POPULER BOLA] Daftar Pemain Timnas U19 Arahan Shin Tae-yong | Nasib Egy Maulana Vikri di Lechia Gdansk

Hingga berita ini dibuat, belum ada konfirmasi apakah Egy Maulana Vikri termasuk salah satu pemain yang terinfeksi Covid-19 atau tidak.

Yang jelas pemain 20 tahun itu selalu mengikuti skuat utama Lechia Gdansk pada 2 laga tandang terakhir, yakni melawan Zagliebe Lubin dan Wisla Krakow.

Dalam dua laga tersebut, Egy tak dapat menit bermain dan hanya berada di bangku cadangan. (Bagas Reza Mukti).

Artikel ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Lechia Gdansk Umumkan Kasus COVID-19 di Skuatnya, Bagaimana dengan Egy Maulana Vikri?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com