Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kepa Ulang Tahun, Chelsea Nirbobol, tetapi...

Kompas.com - 03/10/2020, 20:42 WIB
Nirmala Maulana Achmad

Penulis

LONDON, KOMPAS.comChelsea memberikan kado spesial bagi kiper mereka, Kepa Arrizabalaga, yang merayakan ulang tahun pada hari ini.

Ya, Chelsea baru saja menang atas Crystal Palace pada gameweek keempat Premier League - kasta tertinggi Liga Inggris.

Duel Chelsea vs Crystal Palace yang digelar di Stamford Bridge, London, Sabtu (3/10/2020) malam WIB, berakhir dengan skor 4-0 untuk kemenangan The Blues.

Gol-gol kemenangan Chelsea dicetak oleh Ben Chilwell, Kurt Zouma, dan dua penalti Jorginho.

Baca juga: Hasil Chelsea Vs Crystal Palace, Dua Gol Jorginho dari Titik Putih Warnai Kemenangan The Blues

Hari ini, Sabtu, merupakan ulang tahun ke-26 bagi Kepa.

Namun, ia harus puas duduk di bangku cadangan pada laga Chelsea vs Crystal Palace.

Pelatih Frank Lampard lebih memilih kiper baru, Edouard Mendy, untuk bermain sejak awal laga.

Menariknya, Chelsea justru mencatatkan clean sheet alias nirbobol kala Kepa tidak bermain.

Ini merupakan nirbobol pertama Chelsea di pentas Premier League 2020-2021.

Baca juga: Berita Transfer Chelsea - Mendy Datang, Kepa Arrizabalaga Tertendang?

Pada dua laga awal, Chelsea memainkan Kepa sejak awal pertandingan dan The Blues total kebobolan tiga gol, masing-masing satu melawan Brighton dan dua melawan Liverpool.

Sementara pada pekan ketiga, Chelsea menurunkan Willy Caballero sejak awal laga dan Chelsea harus kebobolan tiga gol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com