Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bayern Vs Dortmund - Menang Tipis, Die Roten Jadi Juara Piala Super Jerman

Kompas.com - 01/10/2020, 04:41 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bayern Muenchen keluar sebagai juara Piala Super Jerman setelah mengandaskan rivalnya, Borussia Dortmund.

Duel Bayern vs Dortmund yang berlangsung di Allianz Arena, Rabu (30/9/2020) atau Kamis dini hari WIB itu berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan tuan rumah.

Tiga gol Bayern Muenchen dicetak oleh Corentin Tolisso (18'), Thomas Mueller (32'), dan Joshua Kimmich (82').

Sementara, gol-gol Borussia Dortmund dibukukan Julian Brandt (39') dan Erling Braut Haaland (55').

Baca juga: Hasil dan Klasemen Bundesliga: Leipzig Tertahan, Dortmund Keluar dari 5 Besar

Bayern Muenchen menguasai jalannya pertandingan. Hal itu terbukti dengan gol cepat yang dilesatkan Tolisso pada menit ke-18.

Skuad berjulukan Die Roten itu terus menggempur pertahanan Dortmund. Alhasil, mereka menggandakan keunggulan 2-0 lewat sepakan Thomas Mueller pada menit ke-32.

Namun, keunggulan Bayern tak bertahan lama setelah Dortmund mampu keluar dari tekanan dan melesatkan dua gol balasan lewat aksi Julian Brandt dan Erling Braut Haaland.

Setelah kedudukan imbang, Bayern dan Dortmund bergantian melakukan serangan.

Akan tetapi, Bayern mampu memanfaatkan peluang. Joshua Kimmich merebut bola di lini tengah, berduel dengan Robert Lewandowski, sebelum merobek gawang Dortmund di penghujung pertandingan.

Hasil ini mengantarkan Bayern Muenchen meraih gelar juara Piala Super Jerman kedelapan mereka.

Kemenangan ini juga sekaligus membayar tuntas kegagalan Bayern Muenchen pada Piala Super Jerman musim lalu.

Saat itu Borussia Dortmund mampu menaklukkan Bayern Muenchen dengan skor 2-0.

Pelatih Bayern Muenchen, Hans Flick, mengakui pertandingan ini tidak mudah bagi timnya.

Hal tersebut terbukti saat Dortmund mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Baca juga: Beda Nasib Timo Werner di Tottenham Stadium Selang Satu Tahun

"Itu tidak mudah terutama di babak kedua. Kami memimpin 2-0, tetapi kemudian membuat hidup kami sendiri sulit," kata Hans Flick dilansir dari ESPN.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com